Menteri Pertahanan Amerika Serikat Lloyd Austin Positif Terpapar Covid-19

- 3 Januari 2022, 11:45 WIB
tangkap layar Menteri Pertahanan Amerika Terpapar Covid-19.
tangkap layar Menteri Pertahanan Amerika Terpapar Covid-19. //YouTube/PBS NewsHour/

KABAR BESUKI - Menteri Pertahanan AS Lloyd Austin dilaporkan telah positif terpapar Covid-19.

Dalam sebuah pernyataan resmi yang dikutip Kabar Besuki dari Aljazeera, gejala Covid-19 yang dialami Austin merupakan gejala yang ringan.

Selain itu, ia akan dikarantina di rumah selama lima hari ke depan. Austin mengatakan bahwa dirinya sepenuhnya telah melakukan vaksinasi lengkap dan juga vaksin penguat atau booster.

Karena sudah mendapatkan vaksin lengkap dan booster, gejala yang dialami Austin disebut lebih ringan dari yang seharusnya.

Sementara itu, Austin juga mengatakan bahwa vaksin akan menjadi persyaratan wajib bagi tenaga medis dan militer.

Baca Juga: Adopsi Boneka Arwah Diyakini Datangkan Rezeki Disebut Syirik, Five V Menilai 'Tidak Waras' Beri Makan Boneka

“Vaksin berfungsi dan akan tetap menjadi persyaratan medis militer untuk tenaga kerja kami,” kata Austin, Kabar Besuki dari Aljazeera, 3 Januari 2022.

Ia juga mendorong semua pihak yang telah memenuhi syarat agar mendapatkan suntikan penguat atau booster.

“Saya terus mendorong semua orang yang memenuhi syarat untuk mendapatkan suntikan booster untuk mendapatkannya,” tuturnya.

Halaman:

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: Aljazeera


Tags

Terkait

Terkini