Resep 'Lele Cabai Hijau' Mudah dan Enak Bisa Jadi Menu Makan di Rumah

- 31 Januari 2021, 19:40 WIB
Lele Cabai Hijau
Lele Cabai Hijau /Instagram @emma_sudrajat/

KABAR BESUKI -  Kuliner makanan yang berbahan dasar ikan lele tentunya sangat menggugah selera penikmatnya.

Biasanya, resep masakan lele ini dengan cara di goreng biasa dan di lengkapi dengan sambal dengan perpaduan sayur lalapan.

Namun, kali ini kami akan membagikan resep ikan lele dengan  perpaduan cabai hijau. Berikut resep lele cabai hijau, sebagaimana dikutip dari laman Instagram @emma_sudrajat.

Baca Juga: Resep Ayam Goreng Lengkuas Khas Minangkabau, Rasa Enak Bikin Lidah Bergoyang

Bahan:

1kg ikan lele
1bh jeruk nipis
2siung bawang putih, memarkan
3cm kunyit, memarkan
1batang serai, memarkan
2lembar daun jeruk
1sdt Royco Kaldu Ayam
Air, garam dan minyak secukupnya

Bumbu cabe hijau:

200gram cabe hijau
6siung bawang merah
4siung bawang putih
1bh tomat hijau

Baca Juga: 5 Khasiat Buah Jarak Bagi Tubuh, Salah Satunya Bisa Obati Sakit Gigi

Cara membuatnya:

1. Rendam lele bersama air jeruk nipis, garam, bawang putih, kunyit dan serai. Diamkan kurang lebih 15 menit. Lalu goreng lele sampai matang.

2. Tumis bumbu sampai harum, kemudian masukkan daun jeruk dan Royco Kaldu Ayam, beri air secukupnya. Lalu masukkan ikan lele kedalam bumbu, aduk sampai rata, masak hingga bumbu meresap.

3. Angkat dan sajikan.

Baca Juga: 8 Minuman Ini Dapat Memperlambat Penuaan, Termasuk Anggur Merah 'Wine'

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram

Sebuah kiriman dibagikan oleh emma_sudrajat (@emma_sudrajat)

Nah, itulah cara mudah membuat lele cabai hijau dengan mudah. Selamat mencoba ya.***

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: Instagram @movreview


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah