UPDATE Hasil Badminton Malaysia Open 2022, Ginting Susul Gregoria

- 28 Juni 2022, 15:33 WIB
UPDATE Hasil Badminton Malaysia Open 2022, Ginting Susul Gregoria.
UPDATE Hasil Badminton Malaysia Open 2022, Ginting Susul Gregoria. /Instagram/@badminton.ina/

KABAR BESUKI - Anthony Sinisuka Ginting akhirnya berhasil susul Gregoria di babak 32 besar badminton Malaysia Open hari ini Selasa, 28 Juni 2022.

Ginting berhasil taklukan wakil India, Sai Praneeth dengan sangat susah payah dan berhasil melewati babak pertama 32 besar Malaysia Open 2022.

Bertanding di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Ginting berhasil mengalahkan tunggal putra India ranking 19 dunia itu lewat rubber game di Malaysia Open 2022.

Melalui laga nya yang sangat bersemangat membuatnya berhasil melibas habis wakil India dengan akhir yang sangat memuaskan di babak 32 besar Malaysia Open 2022.

Baca Juga: Line Up dan Jadwal Badminton Malaysia Open 2022 Babak 32 Besar Hari Kedua Rabu 29 Juni 2022

Anthony Sinisuka Ginting kini berhasil melaju ke babak 16 besar yang akan diadakan pada Kamis, 30 Juni 2022 menyusul tiga teman pro nya dari Indonesia yang juga melaju ke 16 besar Malaysia Open 2022.

Ginting berhasil mengumpulkan skor 21-15, 19-21, 21-9, pada gim pertama dia tampil luar biasa walaupun sempat tertinggal di laga awal.

Akhirnya membuatnya lebih gesit dan tancap gas sehingga tak sekalipun bisa dikejar oleh lawannya hingga menang 21-15, dilansir Kabar Besuki dari laman resmi BWF.

Memasuki gim kedua, Ginting terus mendominasi layaknya gim pertama, kehilangan satu poin sebelum akhirnya bangkit dan berbalik unggul kunci interval 11-7.

Dalam situasi itu, Anthony Ginting goyah. Dia sempat mencatatkan satu angka sebelum kehilangan empat angka beruntun hingga balik tertinggal 14-16 sebelum menyamakan skor 16-16.

Baca Juga: Ramalan Shio Naga, Ular, Kambing dan Monyet Besok Rabu 29 Juni 2022

Pertarungan terus berjalan sengit setelahnya. Anthony Ginting kembali tertinggal untuk kemudian menyamakan kedudukan sebelum kembali kehilangan dua poin hingga tertinggal 17-19 sebelum menyerah 19-21.

Di gim ketiga alias penentuan, Anthony Ginting terlihat kesulitan untuk mereplikasi permainannya seperti di game pertama. Dia terus tertinggal sebelum menyamakan kedudukan 6-6, sebelum berbalik unggul dan mengunci interval 11-7.

Pasca jeda, Anthony Ginting menggila. Pebulu tangkis 25 tahun itu terus menjaga keunggulan dari lawannya hingga mengunci kemenangan dengan skor 21-9.

Hasil ini membuat Anthony Ginting mencatatkan tiga kemenangan beruntun dalam delapan pertemuan dengan Sai Praneeth B. Secara keseluruhan, Ginting telah menang lima kali dari wakil India tersebut.

Baca Juga: Mayang Dituduh Bohong Soal Ngaku Dapat Beasiswa dan Diterima di Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Moestopo

Di babak kedua, tunggal putra peringkat 6 dunia itu masih menunggu calon lawannya antara kompatriotnya sendiri, Chico Aura Dwi Wardoyo atau Sitthikom Thammasin dari Thailand yang akan saling berhadapan di babak pertama.

Ginting berhasil melaju ke babak 16 besar bersama Gregoria, Apriany/Siti, dan Rehan/Lisa dalam babak 16 besar Malaysia Open 2022.***

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: BWF


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah