Prediksi SBMPTN 2022: Kunci Jawaban TPS Pemahaman Bacaan dan Menulis UTBK

- 3 April 2022, 21:42 WIB
Ilustrasi belajar soal SBMPTN 2022
Ilustrasi belajar soal SBMPTN 2022 /Pexels/Monstera

Konjungsi yang tepat untuk mengisi bagian rumpang pada kalimat (8) adalah ….
A. apabila
B. tetapi
C. hingga
D. sehingga
E. karena

Baca Juga: Soal Pilihan Ganda Matematika Kelas 5 SD, Dilengkapi Pembahasan Soal-Soal

Pembahasan:

Kalimat (8) berbunyi "Sebanyak tiga rumah warga terendam dan satu jembatan tidak bisa dilalui (klausa 1) ... ada bagian jembatan yang hanyut akibat terjangan air (klausa 2)". Kalimat tersebut mengandung informasi sebab dan akibat suatu peristiwa. Klausa 1 merupakan akibat, sedangkan klausa 2 merupakan sebab dari klausa 1. Dengan demikian, konjungsi yang paling tepat digunakan untuk melengkapi kalimat tersebut adalah konjungsi yang menyatakan sebab.

Konjungsi yang dapat digunakan untuk melengkapi kalimat tersebut adalah karena dan sebab.

Pilihan A tidak tepat. Konjungsi apabila tidak tepat karena konjungsi tersebut digunakan untuk menyatakan persyaratan.

Pilihan B tidak tepat. Konjungsi tetapi juga tidak tepat karena konjungsi tersebut digunakan untuk menyatakan hal yang bertentangan.

Pilihan C tidak tepat. Konjungsi hingga tidak tepat karena konjungsi tersebut digunakan untuk menyatakan sampai.

Pilihan D tidak tepat. Konjungsi sehingga juga tidak tepat karena konjungsi tersebut digunakan untuk menyatakan akibat. Jika konjungsi sehingga digunakan, klausa 2 akan menjadi akibat dan klausa 1 menjadi sebab. Hal itu tidak sesuai dengan konteks kalimat.

Jadi, jawaban yang tepat adalah E.

Baca Juga: Kumpulan Latihan Soal IPA Kelas 4 Sekolah Dasar Lengkap dengan Kunci Jawabannya

Halaman:

Editor: Yayang Hardita


Tags

Terkait

Terkini