Survei Bursa Capres Tahun 2024, AHY Susul Prabowo Subianto di Posisi Empat Besar Elektabilitas

- 12 Maret 2021, 18:06 WIB
Foto AHY,
Foto AHY, /DPR RI

KABAR BESUKI – Masih berada di tahun 2021, akan tetapi perjalanan untuk mensurvei calon-calon presiden RI tahun 2024 sudah kerap bermunculan.

Salah satunya dilakukan oleh IndEX Research yang menunjukkan Prabowo Subianto masih kuat memimpin peta pertarungan menuju Pilpres 2024, sementara Agus Harimurti Yudhoyono masuk empat besar.

Untuk posisi tiga besar capres dikuasai Prabowo, Ridwan Kamil, dan ganjar Pranowo. Sementara, Agus Harimurti Yudhoyono yang pada awalnya stabil di papan bawah, dalam 4 bulan melesat ke posisi empat.

Baca Juga: Terjadi Ketiga Kalinya, Ratusan Siswa di Nigeria Hilang Diculik Geng Bersenjata

“Prabowo, Kang Emil, dan Ganjar mantap sebagai top three capres 2024, dibayangi AHY yang tembus ke empat besar,” kata peneliti IndEX Research Hendri Kurniawan dalam siaran persnya di Jakarta pada Jumat, 12 Maret 2021 (Antara).

Elektabilitas Prabowo stabil di kisaran 19 sampai 22 persen sejak survei pada bulan Mei 2020, hingga November 2020, dan kini pada survei Maret 2021 mencapai 20,4 persen.

Begitu pula dengan Ridwan Kamil yang sebelumnya pada bulan Mei dan November 2020 hanya 7 sampai 8 persen, kini bertengger di urutan kedua dengan elektabilitas 14,1 persen.

Baca Juga: 5 Youtuber Indonesa dengan Konten Inspiratif dan Mendidik Seputar Kuliah di Luar Negeri

Sementara itu, Ganjar Pranowo yang pada Februari 2020 hanya 9 persen, melejit naik ke 14 sampai 15 persen pada survei Mei dan November 2020, dan kini bergeser menjad 13,5 persen.

Halaman:

Editor: Surya Eka Aditama

Sumber: ANTARA


Tags

Terkini

x