Ustadz Abdul Somad Siap Nikahi Gadis Asal Jombang, Usia Jadi Sorotan Karena Terpaut Sangat Jauh

- 25 April 2021, 16:55 WIB
Foto: Ustadz Abdul Somad (tengah) akan menikah./Instagram
Foto: Ustadz Abdul Somad (tengah) akan menikah./Instagram /Dicky S/@ustadzabdulsomadofficial

KABAR BESUKI - Ustadz Abdul Somad (UAS) dikabarkan akan menikah dalam waktu dekat. Calon istrinya diketahui bernama Fatimah Az Zahra Salim Barabud.

Gadis yang disebut lulusan sebuah pondok besar di Jatim ini berasal dari Desa Kepuhkembeng, Kecamatan Peterongan, Kabupaten Jombang.

Kabar pernikahan UAS dan Fatimah pun dibenarkan oleh Kepala Seksi Bimbingan Masyarakat Islam Kantor Kemenag Jombang.

Baca Juga: Negara Rusia Mewajibkan untuk Poligami, ‘Enak di Rusia, Poligami Jadi Wajib’ Ini Faktanya

Dilansir Kabar Besuki dari akun Instagram @kabarviral, sementara saat disinggung terkait akad nikah, Ilham Rohim mengaku belum mengetahui kapan dan di mana tempat pelaksanaannya.

Hingga saat ini, belum ada pernyataan resmi dari kedua belah pihak terkait kabar Ustaz Abdul Somad menikah lagi.

Sebagai informasi, Ustadz Abdul Somad pernah menikah dengan Mellya Juniarti pada 2008 lalu.

Namun sayang, bahtera rumah tangga yang sudah 11 tahun dibina itu harus kadas.

Ustaz Abdul Somad dan Mellya Juniarti resmi bercerai pada 3 Desember 2019.

Baca Juga: Sebanyak 1.3 Miliar Orang di India Berada pada Ambang Bencana Virus, Setelah Badai Covid-19 Terus Melonjak

Fatimah Azzahrah Salim Barabud gadis berusia 20 tahun yang kabarnya akan dinikahi Ustaz Abdul Somad tinggal tinggal di Perumahan Kepuhkembeng, Desa Kepuh Kembeng, Kecamatan Peterongan, Kabupaten Jombang, Jawa Timur.

Saat didatangi wartawan untuk menanyakan kebenaran kabar tersebut ke rumahnya rumah Fatimah tertutup rapat.

Berdasarkan kabar yang beredar perkenalan antara Fatimah dengan UAS tidak terjadi melalui orang fatimah tetapi melalui pengasuh pesantren tempat Fatimah tinggal dan belajar.

Terkait kabar rencana pernikahan dai kondang tersebut wartawan kemudian mencoba melakukan konfirmasi ke Kaur Kesra (Modin) Desa Kepuh Kembeng.

Kepada wartawan perangkat desa ini membenarkan rencana pernikahan tersebut sesuai dengan catatan pendaftaran nikah yang telah masuk ke kantor desa.

Baca Juga: Kru KRI Nanggala-402 Kebanyakan Berasal dari Jawa Timur, Khofifah: Semoga ada Mukjizat

Untuk lebih memastikan lagi kebenaran berita ini wartawan kemudian mencoba melakukan konfirmasi ke Kantor Kementerian Agama Kabupaten Jombang.

Kasi Bimas Islam Kantor Kementrian Agama Kabupaten Jombang Ilham Rohim membenarkan informasi mengenai rencana pernikahan Ustad Abdul Somad dengan Fatimah gadis asal Desa Kepuh Kembeng, Kecamatan Peterongan, Jombang.

Terkait usia kedua pasangan yang terpaut jauh menurut Ilham Rohim sesuai Undang-undang tidak ada masalah. Apalagi calon mempelai wanita telah berusia 20 tahun dari syarat minimal 19 tahun.

Sebelumnya, UAS juga pernah dijodohkan dengan Ayana Moon, Selebgram asal Korea Selatan yang juga seorang mualaf pada 2020 lalu.

Baca Juga: Tak Hanya Menyerang Pernapasan, Virus Corona Juga Menyebabkan Kerusakan Fatal di Sejumlah Organ Tubuh Anda Ini

"Akhirnya saya bisa bertemu Ustadz Abdul Somad. Sebenarnya saya ingin sekali bertemu Ustadz sejak dulu tapi belum diberi kesempatan," tulis Ayana dalam unggahan fotonya itu.

Kala itu Ayana Moon mengunggah foto bersama UAs di Instagram miliknya @xolovelyayana. Netizen langsung heboh, dan menjodohkan keduanya.

"Masya Allah serasi banget," kata @qn*****.

"Alhamdulillah adem lihatnya, semoga berjodoh," terang @ma****.

"Semoga berjodoh dunia akhirat, amin," ujar @mu.***

Editor: Yayang Hardita

Sumber: Instagram @movreview


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah