Mardani Ali Skakmat Giring Usai Sebut Indonesia Suram Jika Dipimpin ‘Pembohong’: Giring Bukan Contoh yang Baik

29 Desember 2021, 14:47 WIB
Politisi PKS Mardani Ali Sera menanggapi soal pidato Giring Ganesha yang menyebut bahwa masa depan Indonesia akan suram di 2024 jika dipimpin oleh seorang pembohong. /Instagram.com/@mardanialisera

KABAR BESUKI -  Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mardani Ali Sera memberikan komentar menohok terkait pidato viral yang disampaikan oleh Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Giring Ganesha.

Seperti diketahui sebelumnya, publik dihebohkan oleh beredarnya pidato kontroversional yang disampaikan oleh Ketum PSI Giring.

Dalam pidatonya, Giring mengatakan bahwa masa depan Indonesia akan suram di 2024 jika dipimpin oleh seorang pembohong, pecatan Jokowi dan memiliki rekam jejak SARA atau intoleran.

Menanggapi hal tersebut, Mardani Ali Sera mengatakan bahwa Guring bukanlah contoh politisi yang baik.

Baca Juga: Sunan Kalijaga Mengundurkan Diri untuk Jadi Kuasa Hukum Doddy Sudrajat, Ini Tanggapan Doddy

Bukan tanpa alasan, hal ini karena menurut Mardani, Giring sebagai ketum partai tidak bisa membangun politik yang berbasis kepada moral, intelektual dan hubungan sinergi antar anak bangsa.

“Menurut saya yang disampaikan mas Giring bukan contoh yang baik, bagaimana membangun politik yang berbasis kepada moral, intelektual, dan hubungan sinergi antar anak bangsa,” kata Mardani Ali Sera seperti dikutip Kabar Besuki dari youtube tvOneNews_ pada 29 Desember 2021.

Politisi PKS itu mengatakan bahwa pidato yang disampaikan Giring justru terkesan menunjukkan sisi negatif seorang pemimpin.

Pasalnya, dalam pidatonya, Giring berulang kali menyebut bahwa Indonesia akan suram jika dipimpin oleh seorang pembohong, pecatan Jokowi dan intoleran.

Baca Juga: Prediksi Indonesia vs Thailand di Final Piala AFF 2020, Mbah Gareng: Belum Kuat Melawan

“Ketika kata pembohong, tidak becus, intoleran, disampaikan berulang-ulang, maka pesan yang disampaikan itu negatif,” ujar Mardani.

“Jadi kata-kata itu sangat mempengaruhi iklim politik, bahwa di beberapa pernyataan bro Giring mengatakan itu untuk popularitas, buat saya salah, mengangkat popularitas dengan mengangkat isu negative,” tambahnya.

Lebih lanjut, Mardani Ali Sera mengatakan bahwa pidato yang yang disampaikan oleh Giring lebih menuju ke fitnah dan tidak mencerminkan contoh yang baik sebagai ketum parpol.

Ia bahkan menyebut bahwa pidato yang disampaikan Giring tersebut justru membuat partai PSI menjadi turun kelas.

Baca Juga: Ivan Gunawan Meradang Disebut Halu Gara-gara ‘Anaknya’ Boneka: Gue Masih Sadar Kok

“Itu bukan pidato ketua umum yang baik yang membawa optimisme, yang membawa harapan, yang bawa masa depan, jadi malah turun kelas PSI nya,” tandasnya.***

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: YouTube tvOne News

Tags

Terkini

Terpopuler