Mendag Lutfi Minta Maaf Tak Bisa Lawan Mafia Minyak Goreng, Said Didu: Fakta Pemerintah di Tangan Para Cukong

19 Maret 2022, 07:52 WIB
Mendag Lutfi Minta Maaf Tak Bisa Lawan Mafia Minyak Goreng, Said Didu: Fakta Pemerintah di Tangan Para Cukong. /Tangkap Layar YouTube.com/Refly Harun

KABAR BESUKI – Menteri Perdagangan (Mendag) Lutfi saat ini tengah ramai jadi perbincangan publik usai meminta maaf lantaran tak bisa melawan para mafia minyak goreng dan mengontrol harga.

Mendag Lutfi menyampaikan permintaan maaf lantaran dirinya tak bisa mengontrol harga minyak goreng. Menurutnya, hal tersebut tidak bisa dilakukan karena keterbatasan kewenangannya dalam Undang-Undang.

Ia menyebut bahwa minyak goreng yang seharusnya dinikmati oleh masyarakat justru diekspor secara ilegal melalui pelabuhan-pelabuhan oleh para mafia.

Baca Juga: Mendag Lutfi Klaim Kelangkaan Minyak Goreng Gara-gara Mafia Pangan: Mereka Manusia Rakus dan Jahat

Menurutnya, kelangkaan minyak goreng yang terjadi di pasaran saat ini adalah karena ulah pihak-pihak yang sengaja ingin mencari keuntungan tertentu.

“Kemendag tidak bisa melawan penyimpangan-penyimpangan tersebut, begitu saya bicara dengan Satgas Pangan, pertama kali yang dipunyai Kemendag ada dua, kalau tidak salah Undang-Undang Nomor 7 dan 8, tetapi cangkokannya kurang untuk bisa mendapatkan daripada mafia dan spekulan ini,” ujar Mendag Lutfi seperti dikutip dari YouTube Metro TV.

“Dengan permohonan maaf, Kemendag tidak bisa mengontrol, karena ini sifat manusia yang rakus dan jahat,” tambahnya.

Baca Juga: Mendag Lutfi Minta Maaf Tak Bisa Kontrol Harga Minyak Goreng, Rocky Gerung: Dia Memang Gak Mampu

Pernyataan Mendag Lutfi yang secara terang-terangan mengaku tidak bisa melawan para mafia minyak goreng itu sontak menuai kritik dari berbagai pihak.

Salah seorang pengamat ekonomi yang juga mantan Sekretaris Kementerian BUMN, Said Didu juga melayangkan kritikannya terkait pernyataan Mendag Lutfi.

Said Didu menyebut bahwa pernyataan Mendag Lutfi membuktikan bahwa pemerintah saat ini tengah dikuasai oleh para cukong.

“Pernyataan Pak Mendag bahwa beliau tidak kuat melawan mafia minyak goreng menjadi fakta bahwa pemerintah sekarang betul-betul sudah di tangan para cukong kekuasaan,” kata Said Didu seperti dikutip Kabar Besuki dari akun Twitter @msaid_didu pada 19 Maret 2022.

Baca Juga: DPR ‘Semprot’ Mendag Lutfi Soal Polemik Minyak Goreng: Kemendag Masih Seperti Macan Ompong

Said Didu pun berharap masih ada tokoh yang benar-benar berjuang untuk menyelamatkan Indonesia dari jajahan para cukong.

“Semoga para tokoh dan pimpinan parpol masih tersisa ruang di hatinya untuk selamatkan NKRI dari para cukong,” ujarnya.***

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: Twitter @msaid_didu YouTube Metro TV

Tags

Terkini

Terpopuler