Sosok Nakes Wanita Ini Ramai Dihujat Netizen Usai Diduga Lakukan Pelecehan Seksual Saat Pasang Kateter Urin

1 Juni 2022, 15:00 WIB
Sosok Nakes Wanita Ini Ramai Dihujat Netizen Usai Diduga Lakukan Pelecehan Seksual Saat Pasang Kateter Urin /Twitter @areajulid/TikTok @moditabok

KABAR BESUKI – Diduga lakukan pelecehan seksual terhadap pasien lelaki saat memasang kateter urin, sosok oknum tenaga kesehatan (nakes) wanita dihujat netizen.

Hal tersebut diketahui dari sebuah unggahan video di TikTok yang menunjukkan sosok oknum nakes tersebut.

Postingan ini ramai setelah akun Twitter @AREAJULID mengunggah tangkapan layar seorang tenaga kesehatan dari akun TikTok yang berbicara tentang pemasangan kateter urin.

Baca Juga: Isu TKA China Bisa Dapat KTP WNI dengan Nama Palsu Demi Pemilu 2024, Begini Penjelasan Dirjen Dukcapil

Banyak yang merasa posisi petugas kesehatan seolah-olah menceritakan nafsu terhadap pasien dan berujung pada pelecehan seksual.

Selain itu, oknum nakes wanita tersebut menambahkan emoji yang membuat netizen semakin merasa kesal.

"Ketika aku harus memasang kateter urin/DC untuk pasien cowok. Mana udah cakep, seumuran lagi. Tapi tetap harus profesional ygy," tulis akun tiktok @moditabok dan diunggah kembali oleh akun Twitter @areajulid.

Baca Juga: BUMN Akhirnya Bersedia Jadi Sponsor Formula E Jakarta 2022, Rocky Gerung: Itu Karena Tekanan Publik

Postingan tersebut membuat netizen semakin meradang saat melihat tulisan di kolom komentar yang berisi kata-kata cabul.

Komentar yang dianggap cabul tersebut dilakukan oleh sejumlah akun yang sebagian besar mereka adalah perempuan.

"Itu pekerja medis bukannya professional tapi moditabok sesuai usn," tulis komentar dari akun @babytasyux.

"Walaupun ga disebutin identitas pasiennya tapi ini termasuk pelecehan gasih," tulis komentar dari akun @apelocih.

Baca Juga: Gary Iskak Dinyatakan Bebas dan hanya Wajib Lapor, Berikut Kronologi Asli Saat Penangkapan

"Definisi ngetik bener2 pake jari doang, kagak dipikir pake otak," tulis komentar dari akun @vtreelogy.

"Kalo cowok yang begini, auto diserang tuh sama kalimat pelecehan seksual. Giliran cewek malah didukung?!?!?!? Sick sick sick, gws buat yang komen di tiptop mbaknya," tulis komentar dari akun @migrnon.

"Dih anjir dia suster apa dokternya deh, kalo gw jadi pasiennya auto males kesana lagi, bayangin mau berobat malah di gituin, plis ini generasi rahim anget udh ngeri banget," tulis komentar dari akun @nesverland.***

Editor: Aliefia Rizky Nanda Herita

Sumber: Twitter @AREAJULID TikTok

Tags

Terkini

Terpopuler