Jadi Petarung Hebat, Ini Cara Sukses Melatih Ikan Cupang Aduan Agar Juara

- 1 Januari 2021, 19:42 WIB
Iluatrasi ikan cupang
Iluatrasi ikan cupang /Pixabay

KABAR BESUKI - Banyak penggemar ikan cupang umumnya terbagi atas tiga golongan, yaitu cupang hias, cupang aduan, dan cupang liar. Di masa pandemi saat ini, peminat cupang sangatlah banyak.

Bagi pemilik ikan cupang untuk aduan tentunya sangat inginkan gelar juara. Namun, hal itu tak lah mudah, untuk mendapatkan juara perawatan ikan cupang aduan juga harus extra.

Hal ini juga termasuk sebuah latian ikan cupang agar jadi petarung yang hebat. Simak berikut cara merawat dan melatih ikan cupang agar menjadi petarung hebat.

Baca Juga: Cara Sukses Ternak Burung Merpati, Ternyata Perhatikan Umur Penting untuk Indukan

  • Ikan cupang jangan diberi makan dahulu. Untuk pertama sandinglah ikan selama 15 menit dengan jarak antar toples sekitar tiga jari tangan kita. Biarkan ikan sampai ganas. Usahakan jangan mukul toples dengan kuat.
  • Setelah itu ikan di putar dengan menggunakan tangguk atau kayu yang ujungnya diberi busa ditutup plastik hitam dan diikat.
  • Putaran pertama boleh kekanan dahulu dan setelah itu kita biarkan sampai airnya tenang. Baru kemudian kita balas kearah kiri. Masalah banyak putarannya tidak bisa memberikannya. Jika ikan kelihatan letih dan tenaganya turun (ini bisa dilihat ikan kalau diputar akan ikut arus ditengah dan menggulung), kita bisa hentikan sebentar baru dilanjutkan kembali.
  • Putaran dihari pertama kita buat perlahan dahulu. Ikuti kemauan ikan. Kalau ikan sudah mulai melawan arus, tingkatkan kecepatan putaran dan lama putaran sampai ikan benar-benar letih.
  • Biarkan ikan istirahat 15 menit, kemudian masukkan ikan betina yang belum matang telur tiap toples sekitar 3-4 ekor. Posisi ikan biarkan disanding dengan sebelahnya dalam jarak tiga jari kita. Jangan ditutup. Lakukan ini selama 1/2 jam.

Baca Juga: Edan! Harga Ikan Cupang Ini Senilai iPhone Pro Rp20 Juta, Intip Keindahannya

  • Angkat ikan betina muda dan beri makan ikan. Ingat, ikan jangan di jatah makannya. Beri saja banyak. Tapi memberinya dengan sedikit-sedikit dahulu. Jika ingin lebih bagus beri makan cukup yang disaring agar pencernaannya tidak mengalami masalah atau bisa juga diberi bloodworm hidup. Agar ikan mendapatkan suplemen vitamin dan protein yang tinggi. Dalam keadaan ikan diberi makan, tutup sandingannya. Biarkan selama setengah jam.
  • Buka kembali tutup sandingannya atau sekatnya dengan jarak 3-4 jari tangan (bisa juga sekatnya kita buka setengah), kita pantau ikan sampai kotoran ikan keluar dari perutnya.
  • Masukkan kembali ikan betina muda tiap toples lebih kurang 30 menit. Dan ganggu ikan dengan menggunakan ikan dari karet. Caranya ikan karet kita dekatkan dari luar toples. Bila ikan mendekat dan mau mukul, kita jauhkan. Hal ini dilakukan selama 15 menit. Setelah itu ganti air baru yang telah diendapkan selama satu malam. Beri garam secukupnya. Ketinggian air setengah toples.
  • Diair yang baru, ikan belum selesai kita latih. Toples kita tutup sekatnya, dengan jarak 2 jari tangan. Pertama kali kita buka sekat toples sebelah kanan. bila ikan ngejar terus kita tutup sekatnya. Buka lagi sebelah kiri, bila ngejar kita tutup sekatnya. Lakukan ini selama 30 menit. Setelah itu ikan kita tutup sekatnya. Dan masukkan daun ketapang kering selembar. Kemudian ikan usahakan berada ditempat gelap atau bisa juga kita selimuti dengan kain agar gelap.

Baca Juga: Bisa Buat di Rumah, Resep Makanan Kucing Agar Gemuk dengan Tempe dan Ikan

  • Ada juga ikan yang harus dirawat banting, airnya keringkan hanya sebatas membasahi badannya di dalam toples. Tapi ini dilakukan dengan pengawasan yang ketat. Masukkan ikan betina muda 4 ekor dalam toples. Ini dilakukan bertahap. Dari 30 menit dihari pertama sampai 2 jam di hari ke 4 latihan. Ini harus diawasi dengan ketat agar ikan tidak mati atau perutnya rusak. Ada juga orang yang menggunakan jantur atau ikan dimasukkan kedalam tabung tinggi 2 meter.
  • Lakukan terus secara rutin, pantau sampai kotorannya keluar, setelah itu ikan kita istirahatkan ketempat gelap. Cukup kita buka aja sekatnya agar panas selama 15 menit pagi dan 15 menit sore hari.***

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: HewanPedia


Tags

Terkini

x