SEDANG BERLANGSUNG: Live Streaming Hari Kedua Playoff M2, Dukung Alter Ego dan RRQ Hoshi!

- 23 Januari 2021, 11:17 WIB
Jadwal Hari Kedua Playoff M2. /Instagram.com/@mpl.id.official
Jadwal Hari Kedua Playoff M2. /Instagram.com/@mpl.id.official /

Oleh karenanya, RRQ Hoshi tidak boleh menganggap remeh kekuatan tim yang satu ini karena banyak pengamat memprediksi Burmese Ghouls sebagai tim kuda hitam.

Berbeda dari dua match sebelumnya dan satu match berikutnya yang menerapkan best of three series (BO3), pada match kali ini aturan best of five series (BO5) mulai diterapkan, yakni pertarungan akan berjalan sebanyak tiga hingga lima game (tim yang menang tiga kali dinyatakan sebagai pemenang pertandingan).

Terakhir, akan ada satu partai lower bracket yang mempertemukan pemenang antara Omega Esports melawan Alter Ego akan menghadapi pemenang pertandingan antara BREN Esports melawan Todak Esports.

 Baca Juga: Inilah Cara Memotivasi Tim Anda Agar Mereka Lebih Bersemangat

Seluruh pertandingan akan disiarkan secara live streaming melalui channel YouTube yang dikelola resmi oleh Moonton dan juga dapat disaksikan melalui Nimo TV.

Selain menghadirkan live match, Moonton juga menghadirkan segmen MPL Quickie pada siaran langsung dalam versi Bahasa Indonesia yang dipandu oleh Clara Mongstar dan caster lainnya bersama sejumlah bintang tamu khususnya official streamer Nimo TV.

Jadwal Pertandingan Hari Kedua Playoff M2 (dimulai pukul 10.15 WIB)

LB Match (BO3): Omega Esports (Filipina) vs Alter Ego (Indonesia)

LB Match (BO3): BREN Esports (Filipina) vs Todak Esports (Malaysia)

UB Final (BO5): Burmese Ghouls (Myanmar) vs RRQ Hoshi (Indonesia)

Halaman:

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: Moonton.com


Tags

Terkini

x