Ternyata Kucing Bisa Marah! Kenali 12 Tandanya Termasuk Sering Mendengkur

- 17 Februari 2021, 18:04 WIB
ILUSTRASI Kucing.
ILUSTRASI Kucing. /*/PIXABAY
  1. Bersikap Tidak Peduli

Ketika kucing melihat pemilik mengemasi barang, ia tahu bahwa pemilik mungkin akan meninggalkannya. Meraka mungkin bertingkah seolah tidak peduli, tetapi biasanya akan memelototi dan memasang wajah merengut kepada pemilik.

Young mengatakan,”Solusinya adalah meninggalkan pakaian di tempat tidur kucing dengan aroma pemilik, dan pastikan pengasuh hewan memberi perhatian ekstra kepadanya.”

  1. Menghidari Mainan dan Makanan Kesukaan

Kucing membutuhkan rangsangan karena mereka merupakan pemburu alami, yang menyukai mengejar dan menangkap. Mainan yang sama, akan membuat kucing bosan, jadi persiapkan  yang berbeda bentuk.

Ketika kucing kesal dia mungkin makan lebih sedikit atau bahkan menolak untuk makan sama sekali. Hal ini merupakan reaksi terhadap situasi baru atau asing, perubahan rutinitas, atau peristiwa besar di rumah, seperti kelahiran bayi baru.

Tetapi hal ini juga bisa menandakan indikasi suatu penyakit.  Jika hal ini berlangsung dua hingga 3 hari, segera periksakan kucing ke dokter.

  1. Sering Bersembunyi

Bersembunyi adalah salah satu tanda pertama kucing tidak bahagia atau takut kepada pemilik maupun situasinya. Jika pemilik memaksa keluar sebelum ia siap, maka akan membuat kucing menjadi agresif.

Baca Juga: BKKBN Mengedukasi Masyarakat Lewat Trending Tagar IndonesiaCegahStunting di Twitter

  1. Menjadi Nakal

Kucing yang sedang marah biasanya berjongkok dengan punggung melengkung, terlihat lebih besar dan mengintimidasi. Solusinya adalah memberi kucing ruang agar ia tidak menggigit atau mencakar.

  1. Telinga Tertekuk

Telinga diratakan ke belakang dan kepala sedikit menonjol seperti sayap pesawat adalah indikator pasti kucing kesal. Jaga jarak bagi kucing agar ia tidak berperilaku agresif.

  1. Buang Air Sembarangan

Buang air Besar di tempat tidurnya merupakan tanda kucing sedang cemas. Ia menggunakan aromanya sendiri untuk mengatasi kecemasannya.

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: Reader's Digest


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x