Menangani Obesitas Kucing, Simak 7 Tips Cara Menurunkan Berat Badan Kucing Rumahan

- 6 Maret 2021, 14:50 WIB
ILUSTRASI Kucing,*/PIXABAY
ILUSTRASI Kucing,*/PIXABAY /
  1. Meningkatkan Sesi Bermain dan Latihan

Selain memantau asupan kalori dan memberikan nutrisi yang berkualitas, olahraga sangat penting untuk menjaga berat badan yang sehat bagi kucing. Ada banyak pilihan untuk meningkatkan latihan kucing - bahkan jika mereka tidak keluar rumah, seperti permainan interaktif menggunakan bola atau bulu untuk memancing kucing.

Waktu bermain setidaknya dijadwalkan dalam satu hingga dua jam setiap hari dan hal ini harus dilakukan dengan konsisten.

  1. Mendata Kemajuan Secara Teratur

Baca Juga: 6 Hal yang Bisa Membuat Kamu Stress di Dalam Rumah, Salah Satunya Pencahayaan yang Buruk di Dalam Ruangan

Buat catatan tertulis tentang asupan makanan termasuk camilan, olahraga, dan berat badan mingguan. Timbang kucing pada skala yang sama pada waktu yang sama setiap minggu untuk membantu pencatatan progres dalam diet kucing. Penurunan grafik ideal untuk kucing dewasa adalah sekitar 0,25 hingga 0,5 kg perbulan.

  1. Jangan Menyerah

Perubahan pada kucing harus dilakukan dengan kecepatan yang membuat kucing nyaman. Tetapi beberapa orang tidak tega untuk mengurangi makanan kucing, sehingga membuat mereka menyerah dan diet kucing gagal.***

Halaman:

Editor: Surya Eka Aditama

Sumber: thespruce


Tags

Terkini