Partai Nasdem Mengajak Para Kadernya dalam Rangka Sukseskan Vaksinasi Serta Pengawalan PEN

- 14 Maret 2021, 10:29 WIB
Nasdem
Nasdem /Wikipedia

KABAR BESUKI - Pemerintah saat ini tengah berjuang untuk memperkuat sektor ekonomi di tengah pandemi COVID-19. Salah satu upaya pemerintah dengan program vaksinasi sebagai harapan pemulihan ekonomi nasional.

Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasional Demokrat Jakarta Timur (NasDem) mendorong para kadernya untuk menyukseskan program imunisasi dan mengawal pemulihan ekonomi nasional (PEN).

“Sikap kita menyukseskan vaksinasi sebagai bentuk bantuan dan percepatan pemulihan ekonomi nasional dari pandemi COVID-19,” kata Nurcahyo Anggoro Jati selaku menjabat sebagai Ketua DPD Partai NasDem Jakarta Timur.

Baca Juga: Wagub NTB Rohmi dan Suami Positif Terpapar COVID-19 Meskipun Sudah Dua Kali Vaksinasi

Nurcahyo Anggoro Jati menyatakan hal tersebut melalu keterangan tertulisnya yang diterima di Jakarta, pada hari Sabtu tanggal 13 Maret 2021 kemarin.

Pria yang akrab disapa Yoyo ini mengatakan, peran eksekutif dalam membantu pemerintah menyukseskan kedua program tersebut cukup penting dalam menghadapi pandemi COVID-19.

Menurut Yoyo, semangat restorasi yang diemban NasDem menjadi dasar upaya pemerintah dalam memulihkan Indonesia dari berbagai persoalan, salah satunya menghadapi tantangan akibat pandemi COVID 19 yang berlarut-larut ini.

Baca Juga: Lirik Lagu dan Chord ‘Heartbreak Anniversary’ Oleh Giveon, Lagu Dance TikTok yang Baru Merilis Music Video

Konsolidasi dan kegiatan temu internal pengurus dan kader partai di Jakarta Timur juga bertujuan untuk merefleksikan penguatan struktur politik dan koordinasi di tingkat internal.

“Keluarga besar DPD Jakarta Timur bersatu padu untuk menyatukan visi agar partai ini lebih besar dan lebih dihormati,” kata Nurcahyo Anggoro Jati.

Ia mengatakan, kerja keras seluruh kader yang sejalan dengan garis politik partai NasDem tanpa mahar atau syarat-syarat merupakan anugerah yang patut disyukuri dengan tetap menjaga semangat partai terhadap perilaku buruk dan tercela.

Yoyo pun mengajak pengurus Nasdem untuk merebut hati rakyat. Ia mengatakan, mesin partai Nasdem perlu dipanaskan agar bisa menyasar agenda politik ke depan.

Baca Juga: Klaim Setelah Divaksin Justru Lebih Gampang Terinfeksi Virus, Ini Faktanya

“Mari bekerja keras bersama untuk merebut hati rakyat. Dengarkan apa yang diinginkan rakyat, mari kita nyalakan mesin partai untuk terus memperjuangkan kejayaan Partai NasDem di Jakarta Timur, ” tutur Nurcahyo Anggoro Jati.

Terkait rapat konsolidasi Nasdem Jakarta Timur, ia menekankan pentingnya pemantapan dan penguatan struktur dan koordinasi politik di tingkat internal.

Mereka akan bersatu untuk berjuang bersama masyarakat untuk mendukung pemulihan guna mewujudkan Indonesia yang adil, makmur, dan sejahtera.***

Editor: Surya Eka Aditama

Sumber: ANTARA


Tags

Terkini

x