Merampok Isi Rumah Polisi, Seorang Pencuri di Thailand Tertidur Saat Sedang Menjalankan Aksi Pencurian

- 27 Maret 2021, 06:03 WIB
Foto: Ilustrasi perampokan
Foto: Ilustrasi perampokan /Rianti Setyarini I/// pixabay.com/ Ricinator

KABAR BESUKI - Seorang pria yang berusia 22 tahun di Thailand ditangkap oleh pihak kepolisian setelah ketahuan berencana merampok sebuah rumah.

Namun cerita penangkapan ini tidak berisi aksi kejar-kejaran layaknya film action, namun justru malah menjadi salah satu aksi perampokan yang paling konyol.

Si pria tersebut ditemukan tertidur di rumah targetnya saat sedang melakukan aksi perampokannya, serti dilansir dari Mashable SE Asia.

Baca Juga: Viral Salt Challenge di TikTok, Ini 5 Efek Samping Jika Terlalu Banyak Mengonsumsi Garam, Terutama Hipertensi

Baca Juga: Munculnya Varian Jenis Baru Virus Corona yang Ditemukan di Cina, Lebih Berbahaya atau Tidak?

Baca Juga: Anda Sering Marah Tanpa Sebab? Boleh Jadi Ini Pemicunya, Salah Satunya Merasa Kurang Diperhatikan

Laporan mulai bermunculan untuk menjelaskan detail mengenai perampokan ini. Pemilik rumah di provinsi Phetchabun, Thailand,  yang terbangun di pagi hari, menemukan seorang pria tak dikenal tertidur di kamar tidur milik putrinya yang sedang tidak berada di rumah.

Setelah diselidiki lebih lanjut, ternyata pencuri tersebut masuk ke rumah pada pukul 2 dini hari. Ia pun mulai mengambil beberapa benda berharga di rumah korban dan bersiap untuk segera kabur dari rumah itu. Namun, rupanya si pencuri merasa mengantuk.

Terpengaruh oleh kesejukan AC di kamar dan hangatnya tempat tidur, pencuri itu pun terbuai dan akhirnya tertidur di kamar tersebut.

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: Mashable SE Asia


Tags

Terkini

x