Menko Luhut Tegaskan Pembangunan Infrastruktur di Bali Tetap Berjalan Meski di Tengah Pandemi

- 11 Mei 2021, 07:22 WIB
Menko Luhut Tegaskan Pembangunan Infrastruktur di Bali Tetap Berjalan Meski di Tengah Pandemi
Menko Luhut Tegaskan Pembangunan Infrastruktur di Bali Tetap Berjalan Meski di Tengah Pandemi /Kemenko Kemaritiman dan Investasi/ANTARA

KABAR BESUKI - Menteri Koordinator (Menko) Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan menegaskan bahwa pembangunan infrastruktur di Bali tetap berjalan meski di tengah pandemi Covid-19.

Hal ini ditegaskan saat dia memimpin Rapat Koordinasi Pengembangan Wilayah dan Percepatan Pembangunan Infrastruktur di Provinsi Bali yang diselenggarakan secara virtual pada Senin, 10 Mei 2021.

"Meskipun kita sedang ada masa pandemi, tetapi pembangunan harus tetap berjalan," kata Menko Luhut sebagaimana dilansir Kabar Besuki dari ANTARA.

Baca Juga: Sebut Covid-19 Adalah Kutukan! Ahli Tarot Mengatakan Ini Akan Hilang Jika

Luhut dalam keterangan tertulisnya menjelaskan bahwa studi yang telah dilakukan pihaknya sebelumnya menunjukkan bahwa nantinya kawasan Bali akan dikategorikan berdasarkan temanya.

Pertama, kawasan Sarbagita (Denpasar, Badung, Gianyar, Tabanan) akan dijadikan sebagai kawasan perkotaan atau pusat kota.

Kedua, kawasan Ceginangan atau Celuknginang (Celukan Bawang, Gilimanuk, Negara, Pengambengan) nantinya akan dijadikan sebagai kawasan industri, logam, dan perikanan.

Baca Juga: Bentrokan di Yerusalem antara Pemuda Palestina dengan Polisi Israel Kembali Memanas, Setidaknya 20 Orang Tewas

Ketiga, kawasan Sikubatula (Singaraja, Kubutambahan, Batur, Tulamben, Amed) akan dijadikan sebagai kawasan wisata bahari dan geopark.

Halaman:

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: ANTARA


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x