Video 3 Anak Mempertaruhkan Nyawa untuk Sekolah dengan Menyebrang Sungai Ternyata Hoaks

- 18 Juni 2021, 20:10 WIB
Video 3 Anak Mempertaruhkan Nyawa untuk Sekolah dengan Menyebrang Sungai Ternyata Hoaks
Video 3 Anak Mempertaruhkan Nyawa untuk Sekolah dengan Menyebrang Sungai Ternyata Hoaks /tangkapan layar/Facebook Movie/

Peristiwa itu terjadi di Desa Kuntu, Kecamatan Kampar Kiri, Kabupaten Kampar, Riau.

Menurut Babinsa Koramil 05/Kampar Kiri, Kodim 0313/KPR, Serma Kariawanto, sebenarnya anak-anak tersebut sedang bermain di tempat penyeberangan buah kelapa sawit.

Baca Juga: Viral Foto Suami Bungkus Tubuh Istri Pakai Kain Mirip Mumi, Disebut Gangguan Fetish yang Aneh

Pemilik sawit sudah membuat jembatan di dekat lokasi tempat siswa SD itu bermain. Jembatan itu menjadi akses utama warga menyeberang.

"Jembatan ada di sebelahnya. Jadi, keranjang yang diikat tali itu untuk menyeberangkan buah sawit hasil panen. Penyeberangan itu milik pribadi yang punya kebun sawit," ujar kata Kariawanto.

Kariawanto megeskan bahwa sungai tersebut juga dangkal dan keranjang gantung tersebut sudah sering digunakan anak-anak untuk bermain.

Baca Juga: 6 Strategi yang dilakukan Kementerian PPPA untuk Hapuskan Pekerja Anak di Indonesia

"Jadi tempat penyeberangan sawit itu sering digunakan anak-anak untuk bermain. Sungainya pun dangkal," tambah Kariawanto.

Disisi lain, Anggota Komisi V DPR RI Dapil Riau, H Syahrul Aidi Maazat saat mengunjungi lokasi video viral tersebut, menyatakan bahwa apa yang dilakukan anak-anak tersebut memang sangat membahayakan.

Anak - anak tersebut tidak sedang dalam berangkat sekolah tetapi pulang sekolah dengan masih berpakaian seragam sekolah.***

Halaman:

Editor: Prasetyo Bagus Pramono

Sumber: Facebook turnbackhoax


Tags

Terkini