Tenaga Kesehatan Terpapar COVID-19 Makin Bertambah, Puskesmas Banyuputih Situbondo Terpaksa Ditutup

- 21 Juni 2021, 17:52 WIB
Ilustrasi tenaga kesehatan sebagai garda terdepan dalam Pandemi Covid-19 , kini banyak yang terpapar virus tersebut
Ilustrasi tenaga kesehatan sebagai garda terdepan dalam Pandemi Covid-19 , kini banyak yang terpapar virus tersebut /mohamed Hassan/pixabay

Selain itu, Dwi menginformasikan pada beberapa hari yang lalu, ada sebanyak empat personel Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Situbondo juga terpapar COVID-19 setelah mengikuti kegiatan latihan menyelam di Pantai Pasir Putih.

"Ada empat personel di BPBD yang juga terpapar COVID-19, tapi semuanya orang tanpa gejala atau OTG," katanya.

Informasi diperoleh, selama tiga hari terakhir (Jumat, Sabtu, Minggu) jumlah warga Situbondo terpapar COVID-19 mencapai 72 kasus, termasuk jumlah kematian mencapai tujuh orang (selama tiga hari).

Berdasarkan data sebaran COVID-19 di Situbondo, hingga Minggu, 20 Juni 2021 secara akumulatif tercatat sebanyak 2.723 kasus.

Baca Juga: Terungkap Ternyata Ini Alasan Adanya Pertanyaan Al Quran atau Pancasila dalam TWK

Adapun demikian, dengan rincian 2.391 sembuh, 211 orang meninggal, kasus aktif dan dalam perawatan 121 orang (dirawat di rumah sakit 25 pasien, gedung observasi 4 orang, isolasi mandiri 92 orang).

Sementara itu, terkait lonjakan kasus Covid yang terjadi beberapa pekan ini, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Situbondo mulai Senin, 21 Juni 2021 telah menerapkan aturan 50 persen Aparatur Sipil Negara (ASN) bekerja dari rumah (work from home/WFH).

Berdasarkan data, hingga saat ini, Situbondo berada di zona oranye atau penularan Coronavirus risiko sedang.

"Daerah dengan zona oranye atau penularannya risiko sedang harus menerapkan 50 persen ASN masuk kantor, dan 50 persennya bekerja dari rumah (WFH)," ujar Sekretaris Daerah Kabupaten Situbondo, Syaifullah.

Baca Juga: Kabupaten Banyuwangi Gelar Musrenbang RPJMD, Ipuk Berikan 5 Strategi untuk Percepatan Pemulihan Ekonomi

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: ANTARA Jatim


Tags

Terkini