Ciri-ciri Kolesterol Tinggi yang harus Anda Waspadai, Salah Satunya Sakit Kepala

- 11 Juli 2021, 11:19 WIB
Ciri-ciri Kolesterol Tinggi yang Harus Anda Waspadai, Salah Satunya Sakit Kepala
Ciri-ciri Kolesterol Tinggi yang Harus Anda Waspadai, Salah Satunya Sakit Kepala /Heartfoundation.org.au
  1. Impotensi

Impotensi dapat terjadi karena kolesterol tinggi yang berdampak pada pembuluh arteri. Munculnya impotensi bisa menjadi salah satu ciri-ciri kolesterol tinggi.

Baca Juga: Diet Rendah Karbohidrat Ternyata Terbukti Ampuh Bisa Cegah Penuaan pada Otak

  1. Xanthomas

Ciri-ciri kolesterol tinggi lainnya adalah adanya luka atau daging yang lembut dan berwarna kuning (xanthomas).

Xanthoma adalah kelainan kulit yang ditandai dengan penumpukan lemak. Umumnya xanthoma terjadi di dekat kelopak mata bagian atas.

  1. Sakit kepala dan pegal-pegal

Tanda kolesterol tinggi yang paling umum dialami oleh banyak orang adalah sakit kepala dan tubuh pegal-pegal.

Tingginya kadar kolesterol dalam darah dapat menyebabkan darah yang mengandung lemak menjadi lebih kental dan dapat menumpuk di dinding pembuluh darah.

Saat kondisi ini terjadi, tidak bisa dianggap remeh, penumpukan lemak di pembuluh darah bisa menyebabkan saluran darah menyempit dan pasokan oksigen jadi berkurang.

Baca Juga: Sering Tidak Sarapan di Pagi Hari Ternyata Bisa Tingkatkan Risiko Kematian Lho, Ini Penyebabnya

Saat kadar oksigen berkurang, Anda bisa mengalami sakit kepala atau badan terasa pegal-pegal. Anda bisa dengan mudah mendapati keberadaan kolesterol tinggi dengan melakukan pemeriksaan darah dan kesehatan secara rutin.

Jangan menunggu hingga terkena komplikasi yang lebih serius, selalu ikuti cek kesehatan secara teratur di fasilitas kesehatan terdekat.***

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: sehatq.com


Tags

Terkini