Ustadz Felix Siauw Ingatkan Pentingnya Toleransi dalam Kehidupan: Jika Tidak Bersepakat, Harusnya Didiskusikan

- 25 Februari 2022, 07:07 WIB
Ustadz Felix Siauw Ingatkan Pentingnya Toleransi dalam Kehidupan: Jika Tidak Bersepakat, Harusnya Didiskusikan.
Ustadz Felix Siauw Ingatkan Pentingnya Toleransi dalam Kehidupan: Jika Tidak Bersepakat, Harusnya Didiskusikan. /Instagram.com/@felix.siauw

KABAR BESUKI - Penceramah Ustadz Felix Siauw mengingatkan kepada masyarakat Indonesia akan pentingnya menjaga toleransi dalam segala aspek kehidupan.

Ustadz Felix Siauw menegaskan bahwa Indonesia memiliki budaya toleransi antar kelompok masyarakat khususnya dalam beragama yang telah mengakar sejak dahulu kala.

Ustadz Felix Siauw mengungkapkan, jika tidak adanya kesepakatan dalam sesuatu hal harus didiskusikan secara bijak dan sehat.

"Jadi kita sangat menginginkan bahwa budayanya Indonesia itu jika mereka tidak bersepakat dengan segala sesuatu, harusnya didiskusikan," kata Ustadz Felix Siauw sebagaimana dikutip Kabar Besuki dari kanal YouTube Refly Harun pada Jumat, 25 Februari 2022.

Baca Juga: Ustadz Felix Siauw Ingatkan Masyarakat Terhadap Nilai-nilai Pancasila: Ini Ada Hubungannya dengan Islam

Ustadz Felix Siauw juga menyayangkan fenomena yang terjadi dalam beberapa tahun terakhir, ketika kedua kelompok yang berseberangan secara politis saling menghakimi dan melaporkan satu sama lain.

Selama ini, banyak tokoh yang berbeda pendapat dari kelompok tertentu justru dilaporkan kepada pihak berwajib hanya karena menyampaikan sebuah pendapat di muka umum.

Dia mengatakan, hal tersebut tak seharusnya terjadi karena kebebasan berpendapat merupakan hak dari setiap manusia, selama tidak merugikan orang lain.

"Jangan dilaporkan ke polisi atau jangan kemudian dia menyimpulkan sesukanya," ujarnya.

Halaman:

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: YouTube Refly Harun


Tags

Terkait

Terkini

x