Viral di TikTok Video Mobil Pemadam Kebakaran Tabrak 2 Pengendara Motor

- 2 April 2022, 10:27 WIB
Ilustrasi video pemadam kebakaran menabrak 2 pengendara motor.
Ilustrasi video pemadam kebakaran menabrak 2 pengendara motor. //pixabay.com/artellliii72/

KABAR BESUKI – Viral beredar sebuah video amatir yang diunggah di TikTok oleh @trendnews.id yang memperlihatkan mobil pemadam kebakaran menabrak 2 pengendara motor.

Sampai berita ini ditulis, video tersebut telah ditonton oleh 12,9 juta pengguna TikTok, disukai 564 ribu orang, dan dibanjiri hampir 30 ribu komentar.

“Kejadian bermula saat rombongan yang hendak memadamkan api di wilayah Banjarmasin menabrak 1 motor yang menyebrang, ketika damkar membanting ke kanan, mobil tersebut kembali menghantam motor yang lain,” tulisnya. Seperti yang dikutip Kabar Besuki dari akun TikTok @trendnews.id

Tak hanya akun TikTok @trendnews.id yang mengunggah video tersebut, akun Twitter @tuberfess juga mengunggahnya.

“2beer! Pemadam kebaran menabrak pengendara motor yang berusaha menyebrang walau sudah ada suara sirine dari jauh, Pengendara motor meninggal di Rumah Sakit. Pentingnya tahu aturan berkendara bukan hanya tahu bawa kendaraan,” tulis @tuberfess di Twitter.

Hanya saja respon warganet lebih ramai di TikTok sehingga membuat video tersebut viral.

Baca Juga: Masyarakat Desa Sembalun Sebut Istana Kerap Berbohong, Rocky Gerung: Mereka Mengerti Keadaan Kita Memang Buruk

Video tersebut merupakan rekaman CCTV milik damkar terkait. Dalam video tersebut juga tertulis tanggal dan waktu kejadian.

Dalam video tersebut terlihat bahwa damkar sudah menyalakan sirine dan peringatan dari jauh bagi semua pengguna jalan.

Mereka bahkan menyuruh semua kendaraan untuk menahan laju dan menepi terlebih dahulu agar bisa mempriotaskan mobil mereka.

“Tahan dulu tahan, menepi dulu, yang di depan menepi dulu,” ujar suara dalam video tersebut.

Dalam video tersebut juga terlihat bahwa ada pengandara motor yang tetap memaksa untuk menyebrang, sehingga tertabrak oleh mobil damkar.

Ketika mobil damkar banting setir ke kanan, satu pengandara motor tertabrak kembali oleh mobil damkar tersebut.

Baca Juga: Will Smith Mengundurkan Diri dari Akademi Setelah Menampar Chris Rock di Oscar

Video tersebut mendapat reaksi yang beragam dari ribuan warganet. Banyak yang membela pihak damkar tetapi tidak sedikit pula yang menyudutkan.

“Pentingnya pengetahuan tentang berkendara di jalan raya, bukan hanya yang penting bisa naik motor,” komentar akun @not***.

“Damkar itu kendaraan no 1 prioritas di jalan, mrka bergegas krna banyak nyawa menjadi taruhannya, tapi tidak melupakan kondisi jalan juga seperti apa,” tulis akun @mart***.

“Ini di daerahku, dan pengguna motornya meninggal dunia, gak bisa nyalahin damkar juga sii, sirine udah sahut-sahutan beliau malah mau nyebrang,” tulis akun @els***.

“damkar itu bukan kereta api, harus liat2 dulu kondisi petang dan ramai,” komentar akun @mic***.

“Cepat boleh bro... tapi itu jalan umum berbagai nyawa ada disana.. gak semua menuruti perintah kita,” tulis akun @agu***.

“ternyata masih banyak yg gk paham soal kendaraan prioritas, mau dia ngebut ampe terbang di jalanan ya gk salah, krn mrk lgi mau mnjalankan tugas,” komentar akun @kak***.

Sampai berita ini ditulis belum diketahui lokasi pasti kejadian tersebut.

Seperti yang diketahui mobil damkar adalah kendaraan prioritas yang wajib didahulukan di jalanan. Bahkan hal tersebut juga diatur dalam Undang-Undang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan.***

Editor: Ayu Nida LF


Tags

Terkait

Terkini

x