Tanggapi Pembongkaran Posko Mudik FPI, Rocky Gerung: Bagi Saya Mereka Sekarang 'Front Pembela Indonesia'

- 30 April 2022, 11:35 WIB
Tanggapi Pembongkaran Posko Mudik FPI, Rocky Gerung: Bagi Saya Mereka Sekarang 'Front Pembela Indonesia'.
Tanggapi Pembongkaran Posko Mudik FPI, Rocky Gerung: Bagi Saya Mereka Sekarang 'Front Pembela Indonesia'. /Instagram.com/@rocky_gerung_official

Baca Juga: Penembak 6 Laskar FPI Divonis Bebas, Marwan Batubara Sebut Jokowi Lindungi Penjahat: Kita Pantas Menuntut

Sejak meletusnya kasus penistaan agama yang dilakukan oleh mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahja Purnama alias Ahok, banyak kalangan mulai sadar akan pentingnya beroposisi pada kekuasaan.

Rocky Gerung menilai, hal tersebut merupakan sebuah momentum tepat bagi masyarakat untuk mengenali sosok Habib Rizieq yang sesungguhnya.

Filsuf asal Manado itu menilai, Habib Rizieq tak hanya sekedar menjadi momentum bangkitnya kesadaran beragama di kalangan masyarakat, namun juga dapat menjadi monumen perjuangan rakyat untuk melawan kesewenang-wenangan Istana.

"Ini desain yang memang terbentuk secara historis, karena Istana menolak oposisi. Habib Rizieq tiba pada momentum yang tepat, dan orang melihat dia bukan sekedar momentum tetapi bisa menjadi monumen. Istana takut kalau ada monumen baru tuh," katanya.

Baca Juga: Dua Polisi Penembak Laskar FPI Divonis Bebas, GP Ansor: Putusan Itu Sudah Tepat

Lebih lanjut, Rocky Gerung mengakui bahwa hingga saat ini masih ada pihak-pihak yang tidak suka dengan keberadaan FPI.

Padahal menurutnya, FPI memiliki jasa besar di bidang kemanusiaan khususnya saat musibah tsunami di Aceh dan gempa bumi di Palu, Sulawesi Tengah.

"Orang yang jengkel pada FPI itu yang nggak berubah, karena dia merasa masih sepuluh tahun lalu. Padahal FPI udah ngangkat mayat di Aceh, udah bantuin puing-puing di Palu, saya lihat sendiri jejak itu tuh," ujar dia.

Terakhir, Rocky Gerung juga menilai bahwa FPI saat ini tak hanya sekedar organisasi Islam semata, namun sudah menjelma menjadi 'Front Pembela Indonesia'.

Halaman:

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: YouTube Refly Harun


Tags

Terkait

Terkini

x