Podcast Deddy Corbuzier Tuai Kontroversi Karena Undang Pasangan LGBT, Hilmi Firdausi: Unfollow!

- 10 Mei 2022, 14:06 WIB
Podcast Deddy Corbuzier Tuai Kontroversi Karena Undang Pasangan LGBT, Hilmi Firdausi: Unfollow!.
Podcast Deddy Corbuzier Tuai Kontroversi Karena Undang Pasangan LGBT, Hilmi Firdausi: Unfollow!. /Tangkap Layar Twitter.com/@Hilmi28

"Jangan biarkan putra-putri kita berjalan sendiri mengikuti arus zaman," ujarnya.

Baca Juga: Deddy Corbuzier Undang Pasangan LGBT, Said Didu Singgung 'Promosi Penguasa': Sepertinya LGBT Dibukakan Pintu

Selain itu, Hilmi Firdausi juga meminta agar lebih aktif untuk bergerak dalam menjaga moralitas anak bangsa.

Dia mengajak masyarakat agar meng-unfollow segala jenis akun atau public figure yang dianggap meresahkan atau meracuni generasi muda.

"Mari bergerak, selamatkan anak bangsa, dimulai dgn unfollow semua akun yg meresahkan!," tuturnya.

Baca Juga: Heboh Pasangan LGBT Diundang ke Podcast Deddy Corbuzier, Said Didu: Sepertinya Mereka Diberikan Panggung

Saat ini, tayangan Podcast Deddy Corbuzier yang menghadirkan pasangan LGBT Ragil Mahardika dan Frederik Vollert sebagai bintang tamu telah dihapus oleh pemilik konten.

Penghapusan konten Podcast Deddy Corbuzier yang menghadirkan pasangan LGBT tersebut dilakukan atas permintaan Gus Miftah selaku guru agama pribadi Deddy Corbuzier.

Meski demikian, Deddy Corbuzier tetap harus menerima sanksi sosial dari kalangan masyarakat yang menolak LGBT berupa berkurangnya sebanyak kurang lebih 8 juta subscriber pada akun YouTube pribadinya.***

Halaman:

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: Twitter @Hilmi28


Tags

Terkait

Terkini