Kini Stadion Persita Tanggerang Resmi Berganti Nama Menjadi 'Indomilk Arena'

- 30 Desember 2020, 21:19 WIB
Indomilk Arena
Indomilk Arena /Instagram

KABAR BESUKI - Masa pandemi virus corona membuat Persita harus menahan aksi mereka di kasta tertinggi sepakbola Tanah Air, sebagaimana kompetisi tidak akan ada lagi hingga 2020 berakhir, dan diharapkan bisa kembali digelar Februari tahun depan.

Kendati kompetisi musim 2020 dalam status tidak jelas, Persita Tangerang tetap melakukan perubahan.

Bermarkas di Stadion Sport Center Kelapa Dua, kini nama stadion tersebut menjadi Indomilk Arena. Indomilk sendiri merupakan sponsor dari klub berjuluk Pendekar Cisadane, yang juga terpampang pada jersey mereka.

Baca Juga: Hindari Maksiat! Lakukan Hal Ini Agar Cepat Tobat dan Istiqomah

Terobosan ini dilakukan karena memang perjanjian kerja sama yang terjadi antara Persita dan sponsor.

Langkah ini merupakan hal lumrah dalam dunia sepakbola modern, meski langka di Indonesia yang kerap meluhurkan sejarah.

"Ini merupakan salah satu bentuk kerja sama sponsorship yang memiliki hak penamaan untuk stadion. Kami sudah proses selama musim ini perihal teknis perizinan," ujar I Nyoman Suryanthara sebagai manajer dari Persita.

Baca Juga: Para Tokoh Banyuwangi Gelar Tahlil dan Shalawat Badar Bersama Peringati Haul ke-11 Gusdur

Kerja sama ini akan berlangsung selama tiga tahun dan ada potensi untuk lebih dari itu. Besar harapan Persita bahwa kerja sama semacam ini mampu membangkitkan industri sepakbola Tangerang.***

Editor: Yayang Hardita

Sumber: NETRALNEWS.COM


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah