Tio Nugroho Sindir Pedas PSSI Terkait Naturalisasi Jordi Amat dan Sandy Walsh: Kok Bisa?

- 31 Mei 2022, 17:01 WIB
Tio Nugroho sindir pedas PSSI perkara naturalisasi dari Jordi Amat dan Sandy Walsh
Tio Nugroho sindir pedas PSSI perkara naturalisasi dari Jordi Amat dan Sandy Walsh / IG @t10nugroho/

KABAR BESUKI - Tio Nugroho kembali sindir pedas PSSI terkait naturalisasi pemain dari Spanyol, Jordi Amat dan Sandy Walsh.

Jordi Amat dan Sandy Walsh dipastikan gagal menjadi bagian tim garuda Indonesia dalam laga Piala Asia 2023 karena naturalisasi mereka belum rampung.

Hal tersebut membuat harapan Shin Tae Yeong sebagai pelatih timnas Indonesia pupus, karena Jordi Amat dan Sandy Walsh dapat memperkuat tim garuda.

Baca Juga: Jordi Amat dan Sandy Walsh Batal Bela Indonesia di Piala Asia 2023, Bagaimana Nasib Tim Garuda?

Tio Nugroho, seorang presenter olahraga sindir pedas PSSI terkait masalah naturalisasi Jordi Amat dan Sandy Walsh kok bisa belum selesai sampai sekarang.

Melalui akun Twitternya dia juga mengatakan bahwa, naturalisasi belum selesai dan pendaftaran pemain juga sudah ditutup.

"Jordi Amat & Sandy Walsh dipastikan Gagal Bela Timnas di Kualifikasi Piala Asia. Anggota Exco PSSI yang mengurus masalah naturalisasi mengungkapkan bahwa proses naturalisasi belum rampung dan pendaftaran pemain juga sudah tutup. KOQ BISAAAA??," tulis @t10nugroho pada Selasa 31 Mei 2022.

Melalui kolom komentar dia juga menuliskan bahwa, kemarin masalah perihal stadion lapangan dan sekarang pendaftaran para pemain untuk maju ke liga Piala Asia 2023 sudah ditutup.

Baca Juga: Link Live Streaming FIFA Matchday Indonesia vs Bangladesh di Indosiar: Laga Menuju Kualifikasi Piala Asia 2023

"KEMARIN PERIHAL STADION LATIHAN, SEKARANG PENDAFTARAN SUDAH TUTUP, KONYOL ... PADAHAL PERMINTAAN STY SUDAH LAMA, PROSES SUDAH BERJALAN LAMA DAN HARUSNYA SEMUA SUDAH DIPERHITUNGKAN DENGAN MATANG, KALAU BEGINI APAKAH AKAN MERUGIKAN TIMNAS? TARGET LOLOS PIALA ASIA LOHHH," tulis @t10nugroho.

Tio juga menuliskan bahwa, PSSI harusnya lebih sistematis dalam setiap langkah dan diharapkan mengurangi kesalahan dan blunder, dilansir Kabar Besuki dari Twitter Tio Nugroho

"PSSI HARUS LEBIH RAPI DAN SISTEMATIS DALAM SETIAP LANGKAH! KURANGI KESALAHAN DAN BLUNDER PLEASEEEEE, MEMANG FEDERASI HARUS DIBENAHI," tulis @t10nugroho.

Padahal sebelumnya pada Februari 2022 Kemenpora mengatakan bahwa, pihaknya saat ini sedang menunggu dokumen administrasi Jordi Amat dan Sandy Walsh yang sedang dipersiapkan oleh PSSI.

Baca Juga: 4 Penyebab La Liga Tidak Tayang di TV Terestrial Indonesia dalam 3 Musim Terakhir, Simak Selengkapnya

Dan dikabarkan proses naturalisasi mereka sudah berada di Kemenkumham, tetapi kenyataannya sampai sekarang prosesnya masih belum rampung.

Meski belum menjadi warga negara Indonesia, Jordi Amat dan Sandy Walsh sudah ikut berlatih dengan para pemain tim garuda Indonesia.

Pada 1 Juni besok, tim garuda Indonesia akan melawan Bangladesh di FIFA Matchday di Stadion Jalak Harupat.

Baca Juga: Hasil Drawing dan Perkiraan Jadwal Piala Presiden 2022 pada Turnamen Pramusim Liga 1

Pertandingan itu adalah persiapan timnas Indonesia menjelang kualifikasi Piala Asia 2023.***

Editor: Yayang Hardita

Sumber: Twitter @t10nugroho


Tags

Terkait

Terkini

x