Pemudik Nekat Menyebrangi Laut, Akibat Jembatan Suramadu Ditutup, Terpaksa Gunakan Jalur Laut? Ini Faktanya!

- 8 Mei 2021, 03:10 WIB
Klaim menyebutkan banyak orang menyebrangi laut Suramadu disebut pemudik adalah hoax
Klaim menyebutkan banyak orang menyebrangi laut Suramadu disebut pemudik adalah hoax /Turnbackhoax

Foto tersebut merupakan prajurit Marinir yang tengah berenang menyebrangi Selat Madura pada 2016 lalu.

Dalam penelusuran, salah satu artikel memuat dengan judul  “2.016 Prajurit Marinir pecahkan rekor MURI seberangi Selat Madura” pada 28 April 2016.

Baca Juga: Niat Sholat Idul Fitri Lengkap Tulisan Arab, Latin dan Artinya

Dikatakan bahwa, sebanyak 2.016 Prajurit Marinir melakukan renang dengan menyeberangi Selat Madura. Start dimulai dari bawah jembatan Suramadu sisi Surabaya (Tambak Wedi) dan finish di Desa Labang Kecamatan Labang (kaki Suramadu Sisi Madura), Bangkalan, Madura, Jawa Timur, Kamis 28 April 2016.

Senentara, 360 personel dari Resimen Kavaleri-1 Marinir, 50 personel dari Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan V Lantamal V Surabaya, 50 perenang dari Komando Pendidikan Korps Marinir (Kodikmar) dan 26 perenang dari Akademi Angkatan Laut.

Baca Juga: Melinda dan Bill Gates Cerai, Ini Koleksi Kendaraan Mewah yang dijadikan Harta Gono Gini Termasuk Jet Pribadi

Rekor Muri bertepatan dengan Hari Ulang Tahun ke-15 Pasmar (Pasukan Marinir) 1 di tahun 2016.

“Yang dilakukan prajurit ini untuk mengulang sejarah 20 tahun yang lalu, seperti yang pernah dilakukan oleh para senior Marinir TNI Angkatan Laut,” terang Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Ade Supandi.

Kesimpulan:

Dengan adanya unggahan foto yang tersebar diklaim banyak orang yang menyebrangi Laut Suramadu dan disebut sebagai pemudik merupakan hoax.

Halaman:

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: turnbackhoax Facebook


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah