Munarman Lumpuh Karena Disiksa Sejak Ditangkap, Ini Faktanya!

- 1 Juni 2021, 09:11 WIB
Foto ilustrasi penangkapan dengan cara diborgol
Foto ilustrasi penangkapan dengan cara diborgol //4711018//pixabay

Sugito mengatakan keadaan Munarman saat ini dalam keadaan sehat.Bantahan serupa juga diungkapkan Mabes Polri sembari menyebut kondisi Munarman sehat.

Baca Juga: Memperingati Hari Lahir Pancasila, Simak Sejarah dan Latar Belakang Selengkapnya

Terduga teroris yang juga petinggi FPI, Munarman ditahan di Rutan Bareskrim Polri. Kondisi Mumarman dipastikan baik-baik saja dan dalam keadaan sehat wal alfiat.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Rusdi Hartono. Ini terkait dengan beredarnya isu liar yang menyesatkan alias hoax yang menyatakan Munarman sakit berat di dalam tahanan.

"Kita pastikan, Munarman dalam kondisi sehat. Tidak benar informasi itu (Munarman sakit)," ucap Brigjen Pol Rusdi Hartono dengan tegas membantah isu yang beredar, sebagaimana dikutip Kabar Besuki dari PMJ News, Selasa, 1 Juni 2021.

Baca Juga: Memperingati Hari Lahir Pancasila, Simak Sejarah dan Latar Belakang Selengkapnya

Sebagi informasi, penangkapan Munarman itu terkait dengan rangkaian proses Baiat diduga ke jaringan teroris yang dilakukan di Jakarta, Makassar, Sulawesi Selatan dan Medan, Sumatera Utara.

Munarman dijerat Pasal 14 jo Pasal 7 dan/atau Pasal 15 jo Pasal 7 Undang-undang Nomor 5 Tahun 2018 tentang Tindak Pidana Terorisme.

Kesimpulan:

Sudah dijelaskan bahwa klaim yang beredar terkait Munarman lumpuh telah dibantah oleh pihak pengacara Munarman yang mengangani kasus tersebut, serta juga ditegaskan Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Rusdi Hartono berita tersebut tidak benar.

Halaman:

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: PMJ News ANTARA


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah