Puan Maharani Dikabarkan Bongkar Sosok Koruptor yang Ambil Keuntungan Saat Pandemi, Begini Faktanya

- 14 Juli 2021, 10:24 WIB
Puan Maharani Dikabarkan Bongkar Sosok Koruptor yang Ambil Keuntungan Saat Pandemi, Begini Faktanya
Puan Maharani Dikabarkan Bongkar Sosok Koruptor yang Ambil Keuntungan Saat Pandemi, Begini Faktanya /Foto : Dok. DPR RI/Eot/Man/

KABAR BESUKI - Baru-baru ini tengah beredar sebuah video di media sosial YouTube yang menyebut bahwa Ketua DPR RI, Puan Maharani membongkar sosok korupsi yang mau ambil keuntungan di saat pandemi Covid-19.

Video tersebut diunggah oleh kanal YouTube Gerbang Politik dengan judul "BERITA TERBARU ~ TERCIDUK !! PUAN BONGKAR SOSOK KORUP YANG MAU AMBIL KEUNTUNGAN DI SAAT PANDEMI"

Bahkan dalam thumbnailnya bernarasikan sebagaimana berikut:

Baca Juga: Ustadz Abdul Somad Membongkar Konspirasi Rumah Sakit Terhadap Pasien Covid-19: Inilah Orang yang Paling Jahat

"##AKHIRNYA##
TERIMA KENYATAAN PAHIT
TIKUS TIKUS KORUPTOR AKHIRNYA TERSERET KASUS INI"

Tak hanya itu, dalam thumbnailnya pun mencatutkan sebuah gambar Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan yang mengenakan rompi orange. Kemudian ada gambar Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Puan Maharanni.

Lantas, benarkah adanya klaim yang menyebut bahwa Puan Maharani membongkar sosok korupsi yang mau ambil keuntungan di saat pandemi ?

Baca Juga: Ustadz Abdul Somad Dikabarkan Meninggal Dunia 'Kena Azab Akhirnya UAS Pergi', Ini Faktanya

Unggahan video hoax
Unggahan video hoax YouTube

Penjelasan:

Setelah Kabar Besuki telusuri, dalam video yang berdurasi 10 menit 2 detik tersebut tidak ditemukan informasi resmi dan valid bahwa Puan membongkar sosok yang korupsi di tengah pandemi.

Video tersebut membahas tentang Puan sentil pihak yang ingin ambil keuntungan politik saat pandemi.

Menurut Puan, sikap yang ingin mengambil keuntungan secara politik tersebut tidaklah pantas diungkapkan di tengah penderitaan dan perjuangan seluruh anak bangsa menghadapi ancaman pandemi Covid-19.

Puan juga mengajak para pemimpin, baik di tingkat pusat maupun daerah, untuk bergerak bersama demi pulihnya Indonesia.

Baca Juga: SBY Dikabarkan Korupsi Rp35 Triliun, KPK Temukan Bukti Hangusnya Dana Haji, Begini Faktanya

Kesimpulan:

Dengan adanya video yang tengah beredar dan mengklaim bahwa Puan membongkar sosok yang korupsi di tengah pandemi merupakan hoax tidak ada informasi resmi dan valid serta gambar yang dicatutkan dalam thumbnail tersebut merupakan hasil suntingan.***

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: YouTube GERBANG POLITIK


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x