Mengenal ‘Diet K-Pop’ yang Terinspirasi dari Masakan Tradisional Korea, Efektif Menurunkan Berat Badan

9 April 2021, 16:40 WIB
Ilustrasi Kimchi, Makanan Tradisional Khas Korea Selatan /Rizqi A/Pexels/Naim Benjelloun

KABAR BESUKI – Diet Penurunan Berat Badan Korea atau yang dikenal dengan istilah “Diet K-Pop” merupakan diet berbasis makanan utuh yang terinspirasi oleh masakan tradisional Korea dan populer di kalangan orang Timur dan Barat.

Istilah “Diet K-Pop” mengemuka karena diet tersebut dinilai efektif untuk menurunkan berat badan agar terlihat seperti bintang K-Pop atau artis dari Korea Selatan.

Diet ini juga diklaim mampu membersihkan kulit Anda serta meningkatkan kesehatan tubuh Anda secara jangka panjang.

Baca Juga: Sering Overthinking? Lakukan 4 Tips Meditasi Ini Agar Memperoleh Hasil Maksimal

Baca Juga: Penelitian Menunjukkan Bermain Game Bisa Menurunkan Tingkat Depresi Anak Laki-Laki, Simak Penjelasannya

Baca Juga: 5 Manfaat Bermain Catur untuk Kecerdasan Otak Menurut Penelitian, Salah Satunya Meningkatkan Kreativitas

Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai diet ini, Anda perlu menyimak penjelasan lebih lanjut dalam artikel ini sebagaimana dilansir Kabar Besuki dari Healthline.

Apa itu Diet Penurunan Berat Badan Korea?

Sebagaimana yang telah dijelaskan sebelumnya, Diet Penurunan Berat Badan Korea merupakan diet yang terinspirasi oleh masakan tradisional Korea.

Diet ini diklaim membantu Anda menurunkan berat badan dan mempertahankannya dengan mengubah pola makan dan membiasakan diri untuk berolahraga, tanpa meninggalkan kebiasaan mengonsumsi makanan favorit Anda.

Selain itu, diet ini juga efektif membantu membersihkan kulit Anda dan mengoptimalkan kesehatan jangka panjang Anda.

Tidak hanya berfokus pada nutrisi yang harus dijaga, Diet Penurunan Berat Badan Korea memberikan penekanan yang sama kuatnya pada rutinitas berolahraga serta latihan layaknya idol K-Pop tertentu.

Bagaimana Cara Melakukan Diet Penurunan Berat Badan Korea?

Diet Penurunan Berat Badan Korea didasarkan pada pola makan yang sebagian besar terdiri dari makanan tradisional Korea.

Diet ini dilakukan dengan cara memperbanyak konsumsi sekaligus membatasi asupan makanan tertentu.

Agar diet ini berhasil, Anda perlu mengurangi atau menghindari asupan makanan yang mengandung gandum, susu, gula rafinasi, dan lemak tinggi.

Baca Juga: Fantastik! Kerugian Capai Rp1 Miliar Akibat Kebakaran di Pasar Kambing Tanah Abang

Baca Juga: Ingin Cepat Khatam Al-Qur’an di Bulan Ramadhan? Lakukan Trik Berikut Ini Tiap Setelah Sholat

Sebaliknya, Anda perlu memperbanyak konsumsi berbagai macam sayuran, nasi (terutama nasi merah), sedikit daging, dan aneka makanan laut (seperti ikan).

Selain itu, Anda juga dapat memperbanyak konsumsi kimchi hingga hidangan kubis yang difermentasi yang merupakan hidangan tradisional khas Korea Selatan.

Aturan Diet Tambahan

Agar memperoleh hasil diet yang lebih maksimal, lakukan beberapa aturan berikut ini:

  1. Makan Lebih Sedikit Kalori

Diet ini tidak memiliki ketentuan mengenai ukuran porsi atau batasan kalori harian yang ketat. Akan tetapi, Anda disarankan untuk mengandalkan resep Korea, sup, dan banyak sayuran untuk mengurangi kalori tanpa merasa lapar.

  1. Latihan Rutin

Anda dapat melakukan olahraga ringan atau berlatih koreografi beberapa lagu K-Pop untuk memperoleh hasil diet yang jauh lebih maksimal.

  1. Kurangi Konsumsi Lemak

Batasi makanan berminyak dan sebisa mungkin hindari konsumsi saus, minyak, dan bumbu apabila memungkinkan.

Kurangi makan di luar rumah (restoran, kafe, atau warung) karena kebanyakan menu yang disajikan mengandung lemak yang tinggi.

  1. Batasi Konsumsi Gula

Sebisa mungkin untuk mengganti konsumsi soda atau soft drink, permen, es krim, dan makanan panggang dengan buah-buahan segar sebagai menu makanan ketika Anda sedang tidak melakukan aktivitas apapun.

Baca Juga: Jadwal Liga Spanyol Jornada 30 Live di Bein Sports, Ada ‘El Clasico’ Real Madrid vs Barcelona

  1. Sebisa Mungkin Hindari Konsumsi Snack

Jika diperlukan, sebisa mungkin untuk menghindari konsumsi snack kecuali jika Anda memang harus memakannya (misalnya saat menghadiri hajatan atau datang bertamu ke rumah orang lain).

Catatan Tambahan

Diet ini bersifat fleksibel, akan tetapi Anda disarankan untuk melakukannya secara berkelanjutan. Anda dianjurkan untuk memilih makanan Korea mana yang paling Anda sukai untuk menyesuaikan diet dengan selera Anda.***

Editor: Yayang Hardita

Sumber: Healthline

Tags

Terkini

Terpopuler