Posisi Tidur Miring Ke Kiri Lebih Sering Mimpi Buruk? Simak Jawabannya!

- 19 Februari 2021, 12:43 WIB
Posisi Tidur Miring Ke Kiri Lebih Sering Mimpi Buruk? Simak Jawabannya
Posisi Tidur Miring Ke Kiri Lebih Sering Mimpi Buruk? Simak Jawabannya /pixabay

KABAR BESUKI – Menurut penelitian, ternyata posisi tidur bisa mempengarui mimpi kamu loh.

Para ahli mengatakan tidak ada posisi tidur yang sempurna. Hal pertama yang membuat seseorang  bisa bermimpi indah adalah dengan tidur yang nyenyak dan nyaman.

Posisi tidur bisa mengungkapkan tingkat stres, kenyamanan bahkan tipe kepribadian. Kebanyakan orang juga cenderung tidur dengan cara yang sama setiap malam.

Baca Juga: Benarkah Kentang Tidak Baik untuk Kesehatan Tubuh? Simak Penjelasannya!

Menurut penelitian dalam the journal sleep adam hypnosis menemukan fakta bahwa, seseorang  yang tidur dengan posisi tidur miring ke kiri ternyata lebih sering mimpi buruk dibandingkan dengan posisi tidur yang miring ke kanan.

penelitian yang diterbitkan oleh jurnal dreaming juga menemukan fakta baru mengenai posisi tidur yang mempengaruhi mimpi.

Menurut jurnal dreaming tidur dengan posisi tengkurap ternyata membuat seseorang memiliki kecenderungan untuk mengalami mimpi yang bersifat seksual.

Peneliti Utama Calvin Kai-Ching Yu, Phd, mengatakan bahwa tekanan fisik pada saat tubuh tengkurap bisa menjadi alasan terjadinya mimpi yang bersifat seksual.

Menurut pakar tidur New York Michael K. Breus, PhD, seseorang yang tidur tengkurap terbatas dalam gerakannya daripada orang yang tidur dengan posisi miring atau terlentang.

Tidur tengkurap ternyata juga membuat seseorang menjadi lelah karena posisi tidurnya yang cukup menekan bagian leher dan tulang belakang. Akibatnya, tidur pun menjadi tidak nyenyak dan memicu nyeri pada bagian tersbut.

Baca Juga: Tidak Disadari, Ternyata Inilah Beberapa Kesalahan Sepele dalam Olahraga Berjalan Kaki

Sama halnya dengan posisi miring ke kiri, orang yang tidur dengan posisi terlentang juga kemungkinan besar mengalami mimpi buruk dan merasa sulit untuk mengingat mimpinya.

Tidur terlentang juga dapat menyebabkan nyeri punggung, mendengkur bahkan sampai susah bernapas dan memicul sleep apnea, yakni suatu kondisi yang membuat proses pernapasan kita berhenti, sehingga kita seketika terbangun di malam hari.

Setiap posisi tidur dapat mempengaruhi mimpi kamu baik atau buruk. Tidak mudah mengubah posisi tidur kita yang sudah menjadi kebiasaan, tapi sebaiknya pilihlah posisi tidur yang membuatmu merasa nyaman dan tidur nyenyak.***

Editor: Yayang Hardita

Sumber: Everyday Health


Tags

Terkini