Konsumsi Beberapa Makanan Ini untuk Tingkatkan Kualitas dan Kuantitas Sperma

- 3 April 2021, 09:36 WIB
Ilustrasi foto/pixabay.com
Ilustrasi foto/pixabay.com //Achmad Fauzi/

KABAR BESUKI - Salah satu masalah yang kadang timbul dalam kehidupan seorang pria adalah kurangnya asupan nutrisi untuk tubuh bagian dalamnya.

Meski belum banyak yang tahu tentang hal itu, namun tentunya akan sangat mengganggu daya produktifitas seseorang tersebut. Seperti halnya kurang sehatnya faktor kesuburan sperma pada seorang pria.

Hal ini masih menjadi tabu bagi banyak orang, namun nyatanya merupakan suatu pelajaran penting yang harus dicermati untuk menjaga kesehatan tubuh khususnya seorang pria.

Salah satu penyebab tidak suburnya sistem reproduksi seorang pria adalah dari segi asupan nutrisi dan gizi yang dimiliki.

Dikutip dari www.smarterhealth.id berikut beberapa makanan yang dapat membantu meningkatkan kesuburan pada sistem reproduksi pria;

Baca Juga: Bahaya Demam Chikungunya, Waspadai Nyamuk Disekitar Anda

Telur

Tercatat bahwa telur kaya akan selenium, vitamin D, B6, B12 dan mineral seperti zinc, zat besi dan tembaga. Kuning telur mengandung lebih banyak kalori dan lemak dibandingkan putih telur. Mereka adalah sumber vitamin A, D, E dan K yang larut dalam lemak dan lesitin.

Telur juga merupakan sumber protein yang kaya manfaat bagi tubuh. Dikatakan bahwa telur dapar membantu menjaga sperma dari radikal bebas yang merusak dan dipercaya dapat meningkatkan motilitas (kemampuan sperma bergerak dan berenang).

Bayam
Bayam juga dikatakan sebagai sumber vitamin K, A, C dan folat yang sangat baik serta sumber mangan, magnesium, zat besi, dan vitamin B2 yang baik. Vitamin K sangat penting untuk menjaga kesehatan tulang. Vitamin K yang sekaya kandungan di dalam bayam, akan sulit ditemukan pada sayurab lainnya.

Bayam dikenal dengan kualitas nutrisinya, dapat meningkatkan energi, vitalitas, dan kualitas darah. Kandungan zar besi yang terdapat pada bayam, memiliki fungsi untuk membantu mengangkut oksigen ke seluruh bagian tubuh.

Baca Juga: Menurut Penelitian: Berjalan dengan Telanjang Kaki 'Nyeker' dapat Kurangi Pembekuan dan Pengentalan Darah

Biji Labu

Selain dua makanan di atas, biji labu juga memiliki peran penting bagi sistem reporuduksi pria.

Produksi testosteron dapat meningkat baik jika kita mengonsumsi biji labu, karena manfaat kandungan phytosterol yang terdapat di dalamnya.

Biji labu juga mengandung asam lemak omega-3, hal itu dapat membuat sirkulasi dari dan volume air mani bisa meningkat.

Baca Juga: Sempat Disorot Media Rusia, TVRI Layangkan Surat Permintaan Maaf Terbuka untuk Netizen, Ada Apa?

Salmon

Ikan salmon juga merupakan makanan yang kaya akan kandungan omega-3. Makanan dari laut ini dikatakan mampu meningkatkan kualitas serta kuantitas sperma pada pria.

Satu porsi salmon (3 hingga 4 ons) mengandung sekitar 200 kalori. Ini sangat rendah lemak jenuh dan merupakan sumber protein dan vitamin B12 terbaik. Kandungan vitamin B12 di dalam salmon dapat menjaga darah dan sel saraf, serta membantu pembuatan DNA. Salmon juga mengandung kalium dan nutrisi lain seperti zat besi dan vitamin D. 

Sekitar 200 kalori ada di dalam salmon, rendah lemak jenuh, juga merupakan sumber protein dan vitamin B12 yang baik.
Vitamin B12 dapat menjaga darah dan sel saraf dan membantu pembuatan DNA. Salmon juga mengandung kalium dan nutrisi lain seperti zat besi dan vitamin D. 

Halaman:

Editor: Ayu Nida LF


Tags

Terkini

x