Waspada, Infeksi Otak Mengancam Anda, Kenali Gejala dan Cara Mengatasinya

- 21 April 2021, 18:21 WIB
Ilustrasi otak manusia.
Ilustrasi otak manusia. /Pexels.com/meo

Infeksi parasit

Infeksi selaput otak juga dapat disebabkan oleh parasit sistiserkosis (infeksi cacing pita di otak) dan parasit malaria.

  1. Ensefalitis

Kebanyakan kasus infeksi otak ensefalitis disebabkan infeksi virus. Penyebab infeksi otak ini tidak jauh berbeda dengan meningitis. Virus herpes simplex merupakan penyebab infeksi otak ensefalitis yang paling umum.

Baca Juga: Selain Pepaya, Coba Konsumsi Buah Ini yang Ampuh Mengatasi Siembelit Secara Alami

Selain itu, virus penyebab infeksi otak ensefalitis dapat ditularkan melalui:

  • Gigitan nyamuk, yang dikenal dengan equine encephalitis, lacrosse encephalitis, St. Louis encephalitis, West Nile encephalitis, dan Japanese encephalitis.
  • Gigitan kutu, yang dikenal dengan powassan encephalitis.

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, ensefalitis dapat menimbulkan gejala yang mirip flu ringan. Di samping itu, ada beberapa ciri-ciri infeksi otak ensefalitis lainnya yang perlu Anda waspadai.

  1. Demam
  2. Kejang
  3. Perubahan perilaku
  4. Kebingungan
  5. Disorientasi
  6. Gangguan neurologis terkait bagian otak yang terpengaruh.

Dalam kasus lebih parah, ensefalitis dapat menyebabkan gangguan otak yang berakibat pada aspek-aspek berikut.

  1. Masalah bicara
  2. Masalah pendengaran
  3. Penglihatan ganda
  4. Halusinasi
  5. Perubahan kepribadian
  6. Kehilangan kesadaran
  7. Hilangnya sensasi di beberapa bagian tubuh
  8. Kelemahan otot
  9. Kelumpuhan parsial di lengan dan kaki
  10. Kejang
  11. Kehilangan ingatan.

Diperkirakan hampir 60 persen kasus ensefalitis tidak terdiagnosis. Hal ini dikarenakan beberapa kasus infeksi otak ini hanya menunjukkan gejala ringan atau tanpa gejala.

Baca Juga: Kondisi Berikut dapat Meningkatkan Risiko Seseorang Terkena Penyakit Kanker, Menurut Penelitian

Selain itu, ensefalitis juga bisa terjadi tanpa infeksi patogen, tepatnya akibat gangguan autoimun atau pengobatan tertentu.

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: sehatq.com


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x