Waspada, Terlalu Banyak Konsumsi Makanan Ini dapat Menyebabkan Kamu Cepat Tua

- 23 Juni 2021, 10:34 WIB
Foto: orang tua
Foto: orang tua /Andrea Piacquadio//pexels
  • Makanan pedas

Makanan yang pedas tentu akan menambah selera makan bagi sebagian orang.

Akan tetapi, para ahli kesehatan meyakini bahwa makanan pedas dapat menyebabkan pembuluh darah di bawah kulit menjadi lebih lebar.

Hal ini umumnya terjadi pada penderita rosacea, mereka mempunyai kulit yang kemerahan dengan pembuluh darah yang tampak jelas.

Jika pembuluh darah di bawah kulit melebar, ruam kemerahan pada wajah akan semakin terlihat.

  • Makanan yang dibakar

Makanan yang dibakar mengandung hidrokarbon yang dapat memicu peradangan dan merusak kolagen pada kulit.

Meski demikian, Anda tetap bisa makan makanan yang dibakar.

Namun pastikan hilangkan bagian hangus pada makanan tersebut dan imbangi dengan mengkonsumsi buah dan sayur.

Baca Juga: Punya Badan Tinggi Ternyata Berdampak Buruk Bagi Kesehatan Bahkan Bisa Picu Kematian Dini Lho!

  • Minuman Kafein

Minuman mengandung kafein bersifat diuretik. Ini artinya, kopi atau teh dapat mengeluarkan cairan dan mengeluarkan kelembaban dari tubuh, termasuk kulit.

Oleh karena itu, jika Anda Sering mengkonsumsi kopi atau teh, sebaiknya imbangi dengan mongkonsumsi air putih.

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: sehatq.com


Tags

Terkini

x