5 Makhluk Hidup Berjumlah Triliunan yang Tinggal di dalam Tubuh Manusia, Salah Satunya Kutu Air

- 4 Juli 2021, 12:16 WIB
Foto: Gambar penampakan kutu air yang ada di kaki
Foto: Gambar penampakan kutu air yang ada di kaki /@catatan.sidokter/Instagram/

KABAR BESUKI - Mungkin kamu gak menyadarinya, tapi tubuh kita adalah ekosistem yang berjalan. Di folikel bulu matamu terdapat Minuscule dan tungau Demodex berkaki delapan. Selain itu, gigi, lidah, kulit dan ususmu terdapat banyak bakteri mikroskopis.

Sementara, dalam sel saraf, terdapat virus yang gak aktif, sebut saja herpes simpleks. Bahkan, mungkin kamu pun akan heran dengan potongan DNA yang bisa menduplikasi diri dan virus yang menginfeksi nenek moyang kita sekitar delapan persen genom tubuh manusia.
 
Bisa dibilang, tubuh kita hidup bersama lebih dari 90 triliun mikroba dengan harmonis. Namun juga bisa berselisih ketika ada kutu rambut, kutu bangsat, pinjal, Herpes simplex, atau Human papillomavirus yang membuat permukaan membran rusak atau kutil.
 
 
Kamu bisa saja minum antibiotik. Akan tetapi, itu gak hanya membunuh organisme penyebab penyakit, melainkan juga bakteri baik, seperti Lactobacillus acidophilus.
 
Dari hal tersebut kamu bisa belajar bahwa kamu hidup gak sendiri, masih banyak mikroba yang bergantung pada gaya hidupmu. Meskipun kamu merasa biasa-biasa saja dengan gak menyadari kehadiran mereka, memerhatikan kesehatan diri sendiri juga perlu. 
 
Dilansir Kabar Besuki dari Instagram @catatan.sidokter, ini dia makhluk-makhluk hidup yang tinggal bersama manusia.
 
1. Kutu air yang melekat di kaki, bawah kuku dan area kulit lainnya
 
Kutu air atau jamur kaki atlet yang biasa disebabkan oleh Trichophyton dan Epidermophyton adalah mikroba parasit yang melekat di kaki telanjangmu saat bermain di tempat umum, seperti kolam renang dan toilet. 
 
Spesies ini dapat merayap di bawah kuku kaki sehingga memicu kurap atau kutu air. 
 
2. Vaginal flora, bakteri yang menguntungkan
 
Bakteri ini menguntungkan bagi tubuhmu, terutama keluarga Lactobacillus. Bakteri ini mendiami vagina dan mengeluarkan asam laktat dan menangkis spesies cendawan patogen yang gak bersahabat, seperti Candida albicans. 
 
 
3. Firmicutes dan Bacteroides yang hidup di usus manusia
 
Setidaknya ada 500 spesies bakteri seberat 15 kg yang hidup di susu manusia! Mayoritas berasal dari salah satu dari dua filum, yaitu Firmicutes dan Bacteroides
 
Mereka berguna untuk memecah karbohidrat dan membuat nutrisi penting seperti vitamin K dan B12. Selain itu, mereka juga berguna untuk mengusir bakteri berbahaya. 
 
4. Human papillomavirus (HPV) yang menyebabkan kutil
 
Ada lebih dari 100 jenis HPV yang bisa menginfeksi manusia. Mereka menyebabkan kutil biasa hingga kutil plantar (keras) dan datar. Ada 30 HPV yang ditularkan secara seksual. 
 
Namun, kamu perlu waspada dengan HPV tipe 16 dan 18 karena bisa menyebabkan kanker serviks, penis, vagina dan dubur. Adapun, vaksin baru bernama Gardasil bisa melindungimu terhadap kanker yang disebabkan kedua jenis HPV ini. 
 
 
5. Kutu rambut, Pediculus humanus capitis yang sudah ada sejak zaman dahulu kala
 
Serangga datar kecil dan gak bersayap ini mengisap darah dan bertelur di rambut manusia. Bahkan, satu telur kuno ditemukan melekat pada untaian rambut yang berusia 10.000 tahun.***

Editor: Yayang Hardita

Sumber: Instagram @catatan.sidokter


Tags

Terkini

x