10 Tips Merawat Tanaman Hias untuk Pemula, Simak Ulasannya

- 19 September 2021, 10:05 WIB
10 Tips Merawat Tanaman Hias untuk Pemula, Simak Ulasannya
10 Tips Merawat Tanaman Hias untuk Pemula, Simak Ulasannya /Daria Shevtsova/Pexels
  1. Kenali kebutuhan tanaman hias

Anda harus mengenali kebutuhan tanaman, setiap tanaman memiliki kebutuhan nutrisi dan air yang berbeda.

Oleh karena itu, jangan memberikan nutrisi pupuk atau air terlalu banyak yang dapat menyebabkan tanaman justru akan mati dan busuk.

  1. Gunakan media tanam yang tepat

Media tanam memiliki banyak macam dan mempunyai kelebihan masing-masing.

Untuk setiap jenis tanaman hias tentu memiliki kecocokan tersendiri pada setiap masing-masing tipe atau jenis media tanam.

Oleh karena itu pilihlah media tanam yang tepat untuk tanaman hias Anda agar tanaman dapat tumbuh dengan subur dan baik.

Baca Juga: Kebanyakan Menyantap Makanan Asin Ternyata Bikin Otak Lemot, Batasi Mulai Sekarang!

  1. Jemur dengan teratur

Taman hias di teras rumah terkadang tidak mendapatkan sinar matahari dengan cukup, terutama tanaman hias yang ada dalam ruang tamu.

Oleh karena itu, Anda harus memperhatikan intensitas penyinaran dengan menjemur tanaman dengan teratur.

  1. Beri pupuk secukupnya

Seperti telah dijelaskan diatas, pupuk sangat penting untuk pertumbuhan dan perkembangan tanaman terutama tanaman yang memiliki bunga.

Anda perlu mengetahui takaran yang pas untuk tiap-tiap tanaman hias.

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: Theasianparent.com


Tags

Terkait

Terkini