Nonton TV Terlalu Lama Ternyata Bisa Bikin Pria Mandul, Kok Bisa? Ini Alasannya

- 15 Oktober 2021, 19:09 WIB
Nonton TV Terlalu Lama Ternyata Bisa Bikin Pria Mandul, Kok Bisa? Ini Alasannya
Nonton TV Terlalu Lama Ternyata Bisa Bikin Pria Mandul, Kok Bisa? Ini Alasannya /PIXABAY/Jeshoots

KABAR BESUKI – Kegiatan menonton televisi (TV) mungkin menjadi salah satu rutinitas yang sering dilakukan saat sedang berada di rumah.

Aktivitas menonton TV juga menjadi salah satu aktivitas menyenangkan bagi banyak orang, terlebih ketika menonton serial atau acara favoritnya.

Bagi para pria, menonton acara pertandingan sepak bola atau balapan mungkin menjadi salah satu tontonan favorit yang tak boleh dilewatkan. Terlebih jika dilakukan di akhir pekan dengan ditemani makanan ringan.

Banyak pria mungkin tak sadar bahwa waktunya telah terbuang berjam-jam untuk menatap layar televisi.

Baca Juga: Baim Wong Akui Sengaja Unggah Video Kakek Suhud Tanpa Izin: Biar Orang tau Saya Bisa Marah

Meski dianggap menyenangkan, para pria tampaknya kini harus mulai waspada. Pasalnya, sebuah penelitian mengungkap bahwa terlalu lama menonton Tv justru bisa mengurangi kesuburan pria dan memicu kemandulan.

Seperti dilansir Kabar Besuki dari Dailymail, menurut sebuah penelitian yang dilakukan oleh para peneliti dari Universitas Copenhagen mengungkap bahwa menonton TV dengan durasi waktu lebih dari lima jam per hari bisa mengurangi jumlah sperma pria.

Penelitian  tersebut menemukan bahwa menonton TV lebih dari lima jam per hari dapat menurunkan jumlah sperma sebesar 35 persen.

Pada penelitian tersebut, para peneliti melibatkan 1.200 pria sebagai objek penelitian tentang kaitan kesuburan pria dan kebiasaan menonton TV.

Baca Juga: Ledakan di Masjid Syiah Kota Kandahar Afghanistan, 32 Orang Jemaah Tewas

Hasil penelitian yang dipublikasikan dalam jurnal American Jornal of Epidemology menunjukkan bahwa pria yang menghabiskan waktu berjam-jam di depan TV memiliki jumlah sperma rata-rata 37 juta per militer cairan.

Penemuan tersebut mengindikasi bahwa kecanduan menonton TV menurunkan jumlah sperma hingga 38 persen jika dibandingkan dengan mereka yang jarang bergerak.

Penurunan jumlah sperma inilah yang akhirnya membuat mereka yang kecanduan nonton TV lebih berisiko mengalami kemandulan.

Baca Juga: Wakil Ketua RT yang Menyebut Kakek Suhud 'Kakek Dj' Akhirnya Meminta Maaf Beserta Tetangga Lain

Salah seorang peneliti, Sagarika Aggarwal mengatakan bahwa menonton TV secara berlebihan berisiko empat kali menurunkan jumlah sperma, mortalitas, dan konsentrasi.

Tak hanya itu saja, studi tersebut juga menemukan adanya risiko kematian akibat penyumbatan darah di paru-paru karena emboli paru yang fatal sebanyak 45 persen setiap satu jam tambahan menonton TV per hari.***

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: Daily Mail


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah