Serangan Bajak Laut ke Kapal Tanker di Teluk Aden, Militer Iran Halau dengan Kapal Perang

- 18 Oktober 2021, 11:13 WIB
FOTO ilustrasi ilustrasi Serangan Bajak Laut ke Kapal Tanker di Teluk Aden, Militer Iran Halau dengan Kapal Perang
FOTO ilustrasi ilustrasi Serangan Bajak Laut ke Kapal Tanker di Teluk Aden, Militer Iran Halau dengan Kapal Perang /Pixabay/

KABAR BESUKI – Mendengar nama bajak laut mungkin membuat Anda teringat sebuah film, namun, bajak laut ini ternyata benar-benar ada di dunia nyata, khususnya di perairan yang banyak dilalui oleh kapal tanker minyak.

Baru -baru ini dilaporkan bawa dua kapal tanker minyak milik Iran yang berlayar di Teluk Aden mengalami serangan dari bajak laut atau perompak pada Sabtu, 16 Oktober 2021.

Kelompok perompak yang terdiri dari lima kapal tersebut mencoba mengambil alih kedua kapal tanker minyak tersebut.

Baca Juga: Malaysia Potong Masa Karantina Bagi Wisatawan Mulai 18 Oktober Menjadi 7 Hari, Ini dia Syaratnya

Komandan angkatan laut Iran Laksamana Shahram Irani, menyebutkan bahwa insiden itu merupakan terorisme maritim.

Dengan adanya serangan dari para bajak laut tersebut, sekelompok kapal perang milik militer Iran termasuk Alborz berhasil menghalau serangan dengan baik.

“Kapal-kapal penyerang (bajak laut) dipaksa untuk meninggalkan tempat kejadian dan serangan mereka berhasil dihalau melalui tanggapan tepat waktu dari pasukan komando militer Iran,” ujar Laksamana Shahram Irani, dikutip Kabar Besuki dari laman Aljazeera.

Irani menambahkan, dua kapal tanker minyak yang tidak disebutkan namanya tersebut melewati daerah itu dengan selamat.

Baca Juga: Ledakan di Masjid Syiah Kota Kandahar Afghanistan, 32 Orang Jemaah Tewas

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: Aljazeera


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x