WHO Pelajari Misteri Hepatitis Akut, Ternyata Ada Hubungannya dengan Covid-19 ?

- 11 Mei 2022, 08:42 WIB
Ilustrasi virus Covid-19, WHO pelajari Hepatitis akut apakah ada hubungannya dengan Covid-19
Ilustrasi virus Covid-19, WHO pelajari Hepatitis akut apakah ada hubungannya dengan Covid-19 /Pixabay/OpenClipart-Vectors

KABAR BESUKI – Badan kesehatan Dunia atau World Health Organization (WHO) sedang melakukan penelitian lebih lanjut terkait dengan penyakit misteri Hepatitis akut. WHO mempelajari apakah Covid-19 berperan dalam misteri Hepatitis Akut pada anak.

Pada hari Selasa 10 Mei 2022, WHO menyatakan bahwa kemungkinan dari 348 kasus Hepatitis akut yang tidak diketahui asalnya, telah diidentifikasi.

Identifikasi yang dilakukan bersamaan dengan peran potensial adenovirus dan infeksi Covid-19 yang tiba-tiba naik kasusnya di berbagai negara.

Baca Juga: Amerika Serikat Akan Tingkatkan Tekanan untuk Taliban Jika Tidak Batalkan Putusan Hak-hak Wanita

Untuk itu WHO sedang menimbang dengan menunggu hasil penelitian yang dilakukan. apakah penyakit Hepatitis Akut ini ada hubungannya dengan adenovirus atau Covid-19, atau bahkan ada keterkaitan dengan keduanya.

Namun WHO yakin hipotesis pertama dugaan penyakit Hepatitis akut dikarenakan adenovirus.

70 kasus yang dilaporkan dari 20 negara dengan tambahan 13 kasus lainnya sedang menunggu klasifikasi hasil tes penyelesaian.

Hanya enam negara yang melaporkan lebih dari lima kasus, dengan lebih dari 160 dilaporkan di negara Inggris.

Baca Juga: Wanita Afghanistan Protes Terhadap Keputusan Taliban yang Wajibkan Kenakan Burqa di Depan Publik

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: Channel News Asia


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x