Kumpulan Resep-resep Minuman Berbuka Puasa Cocok Mendinginkan Tenggorokan, Ini Cara Mudah dan Lezat

- 15 April 2021, 13:21 WIB
potret ilustrasi sebuah minuman berbuka puasa
potret ilustrasi sebuah minuman berbuka puasa /pexels

Bahan:
- 8 buah nangka, potong dadu
- 1 bungkus agar-agar bening
- 700 ml air
- 80 gr gula pasir
- Garam secukupnya
- 2 tetes pewarna merah
- 2 tetes pewarna hijau
- kelapa muda KW secukupnya (dari nutrijell)
- 1 sdm selasih, rendam air panas
- 6 sdm krimer pengganti santan
- 300 ml air hangat
- Es batu secukupnya

Cara membuat:
1. Masak agar-agar, air, gula, garam sambil diaduk sampai mendidih.
2. Tuang ke 2 wadah, 1 diberi pewarna merah, 1 diberi pewarna hijau. Biarkan mengeras. Lalu potong dadu.
3. Larutkan krimer dengan air hangat.
4. Tata potongan nangka dan potongan agar-agar, lalu tambahkan kelapa muda KW dan selasih.
5. Kemudian tuang larutan krimer dan beri es batu.

Baca Juga: Update Harga Emas Terbaru 15 April 2021, tak Perlu Rogoh Kocek Dalam-dalam Emas Menguat Hari Ini

2. Es Kelapa Muda

Bahan:
- 1 sachet nutrijell rasa kelapa muda
- 1 sachet susu kental manis
- 1 sachet (65 ml) santan instan
- 600 ml air
- 3 sdm gula pasir
- Sejumput garam

Cara membuat:
1. Campur semua bahan, masak sambil diaduk sampai mendidih. Tuang ke wadah.
2. Setelah dingin, masukkan kulkas. Lalu setelah set atau mengeras kerok/parut kasar sesuai selera.
3. Kemudian tambahkan air gula, selasih, perasan jeruk nipis, dan es batu. Es kelapa muda KW siap disajikan.

3. Es Cendol

Bahan cendol:
- 50 gr tepung beras
- 60 gr tepung sagu
- 40 gr tepung hunkwe
- 750 ml air sari pandan (10 lembar daun pandan + air)
- 1 sdm air kapur
- 1 sdt garam

Bahan kuah gula (rebus hingga mengental):
- 200 gr gula merah, sisir
- 1 lembar daun pandan
- 250 ml air

Bahan kuah santan(rebus hingga mendidih):
- 300 ml santan
- 1/4 sdt garam
- 1 lembar daun pandan

Baca Juga: Lima Aplikasi Ini Bikin Anda Lebih Bugar Saat Puasa, Simak Ulasannya

Halaman:

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Terkini

x