5 Bakso Kekinian yang Wajib Kamu Coba, No 3 Jangan Sampe Terlewat

- 16 Agustus 2021, 12:07 WIB
5 Bakso Kekinian yang Wajib Kamu Coba, No 3 Jangan Sampe Terlewat
5 Bakso Kekinian yang Wajib Kamu Coba, No 3 Jangan Sampe Terlewat /@baksosultan_id/Instagram

KABAR BESUKI - Mendengar kata 'Bakso' pasti sudah tidak asing lagi di telinga sebagian orang Indonesia.
 
Makanan yang berbahan dasar daging ini selalu di gemari dan menjadi menu yang wajib bagi pecinta kuliner tanah air.
 
Bakso sendiri digemari berbagai kalangan, mulai dari kalangan atas hingga kebawah.
 
 
Harganya pun bervariasi mulai dari 6000 rupiah hingga ratusan ribu, tergantung bahan dan kualitas bakso itu sendiri.
 
Tak hanya dijual di warung atau restoran, bakso juga telah hadir hingga pelosok-pelosok desa.
 
Seiring berkembangnya zaman, bakso telah mengalami perkembangan. Kini telah banyak olahan bakso yang bervariasi.
 
Mulai dari bentuk, bahan, hingga cita rasa yang semakin hari semakin bervariasi.
 
Berikut beberapa bakso kekinian yang wajib kamu coba, pecinta kuliner tentu jangan sampai terlewat mencicipi makanan yang sangat lezat ini.
 
 
1. Bakso beranak
 
Baru-baru ini kuliner bakso beranak telah mencapai puncak kepopulerannya, banyak pedagang yang menjual bakso yang terbilang unik ini.
 
Biasanya bakso beranak tersaji dalam bentuk bakso yang besar kemudian jika dibelah akan terdapat bakso yang berukuran lebih kecil di dalamnya.
 
2. Bakso lobster
 
Bakso lobster, sesuai namanya bakso ini mengkombinasikan bahan bakso biasa yang dibalutkan pada daging lobster.
 
Rasanya yang unik, membuat bakso ini populer di kalangan masyarakat, saat ini banyak warung-warung yang telah menyediakan menu jenis ini.
 
 
3. Bakso mercon
 
Sesuai namanya, bakso ini seakan meledak jika kita memakannya, hal ini karena kandungan cabai yang banyak dalam bakso tersebut.
 
Bakso ini cocok bagi pecinta kuliner pedas, namun Anda perlu hati-hati agar tidak menyebabkan sakit perut atau diare.
 
4. Bakso bakar
 
Bakso bakar memang tidak terlalu terkenal seperti bakso lainnya, namun kuliner ini juga mempunyai cita rasa yang lezat.
 
Bakso biasanya ditusuk dengan tusuk sate kemudian dibakar diatas arang. Bumbu yang digunakan juga terbilang unik, yaitu perpaduan kecap, saus dan kacang goreng.
 
 
5. Bakso pelangi
 
Mungkin yang terlintas di pikiran Anda pelangi hanya Ada di langit, namun dengan kreativitas dari para kuliner handal, mereka mampu membuat menu unik yakni bakso pelangi.
 
Bakso pelangi biasanya berasal dari daging yang dicampur dengan pewarna alami dari sayuran.
 
Warna oranye berasal dari wortel, hijau berasal dari bayam, hal ini menciptakan rasa yang unik tentu membuat orang-orang penasaran.
 
6. Bakso aci
 
Bakso aci saat ini tengah populer di kalangan anak muda. Teksturnya yang kenyal dan perpaduan bumbu yang lezat membuat kuliner satu ini laris di pasaran.
 
Bahkan saat ini banyak tersedia bakso aci dengan kemasan froozen yang Anda beli di toko sosis maupun yang menyediakan froozen food.
 
 
Itulah 6 bakso kekinian yang wajib Anda coba, sebelum mencoba bakso diatas pastikan Anda tidak memiliki alergi dengan bahan dasar bakso tersebut.***

Editor: Yayang Hardita


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x