Pemuda Alasmalang Meninggal Dunia Usai Ditusuk Pisau, Ini Kronologinya

19 Oktober 2020, 15:36 WIB
Tersangka penusukan pemuda Alasmalang /

KABAR BESUKI - Pemuda asal Dusun Alasmalang, Desa Alasrejo, Kecamatan Wongsorejo Banyuwangi meninggal dunia akibat ditusuk sangkur oleh tetangganya sendiri Minggu, 18 Oktober 2020.

Pemuda yang bernama Ivan Dani (33) harus kehilangan nyawanya lantaran ditusuk sangkur oleh rekannya sendiri saat akan pergi memancing ikan.

Pelakunya adalah MNA (53). Kejadian tersebut terjadi sekitar pukul 21.00 WIB, Minggu (18/10) ketika si pelaku akan perjalanan menuju lokasi mancing pesisir pantai di Dusun Alasmalang, Desa Alasrejo.

Baca Juga: Chord dan Lirik Lagu 'Kopi Dangdut' Cover Vita Alvia

Kapolsek Wongsorejo, Iptu Kusmin membenarkan kejadian tersebut. “Benar mas tadi malam. Namun untuk giat lidik sidik sudah diserahkan ke Polresta semua, termasuk TSK (tersangka) ditahan di Polresta,” kata Iptu Kusmin kepada wartawan, Senin (19/10/2020).

“Pelaku diduga melakukan tindak pidana pasal 338 (pembunuhan) dan/atau pasal 351 ayat 3 KUHP (penganiayaan yang menyebabkan kematian),” terang Fery.

Kronologi dari kejadian tersebut, tambahnya, di malam itu, pelaku, MNA, bersama dengan rekannya AB, berangkat dari rumah pelaku mengendarai motor. Rencananya akan memancing di laut.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari Ini Senin, 19 Oktober 2020: Taurus Sakit Hati dan Pisces Mudah Berikan Hati

Namun, sesampainya di sebelah timur area pemakaman di Desa Alasrejo, korban, Ivan Dani, mendahului setelah sampai di timur kuburan korban mendahului kendaraan pelaku. Seraya meminta MNA untuk berhenti.

Setelah pelaku berhenti, antara korban dan pelaku langsung terjadi perkelahian dan sempat dilerai oleh para saksi. Namun, korban tetap memaksa untuk mendekati pelaku hingga terjadilah peristiwa tersebut.

Baca Juga: Melanjutkan Pertumbuhan Kemakmuran Rakyat, Projo Banyuwangi Gelar Public Lecture

“Terjadilah penusukan terhadap korban dengan menggunakan pisau sangkur, dan korban langsung jatuh,” ungkapnya.

Setelah itu, korban yang dalam keadaan bersimbah darah, oleh para saksi dibawa menuju Puskesmas Wongsorejo. Nahas, kata AKP Fery, korban tidak dapat tertolong. Dari kejadian ini, kepolisian tengah melakukan penyidikan.

Baca Juga: Jadwal TVRI Hari Ini Senin, 19 Oktober 2020: Belajar dari Rumah PAUD, SD, SMP, SMA dan Film Anak

“Saat korban jatuh, oleh para saksi dibawa ke Puskesmas Wongsorejo dan meninggal dunia di sana,” pungkasnya.

Hingga kini, pihak Kepolisian masih menyelidiki kasus tersebut. Sementara, pelaku masih menjalani pemeriksaan di Mapolresta Banyuwangi. ***

Editor: Surya Eka Aditama

Tags

Terkini

Terpopuler