Rombongan Pengantin dari Jember Tabrakan di Singojuruh Banyuwangi

- 18 Juni 2020, 09:08 WIB
Laka maut, mobil Suzuki Elf membawa rombongan pengantin dari Jember ke Banyuwangi. Foto. Ist/Jaenundin
Laka maut, mobil Suzuki Elf membawa rombongan pengantin dari Jember ke Banyuwangi. Foto. Ist/Jaenundin /

KABAR BESUKI - Mobil Isuzu Elf membawa rombongan pengantin dari Jember bertabrakan dengan pengendara motor Honda Supra X berboncengan saat melintas di jalan raya TKP (tempat kejadian perkara) selatan Mapolsek Singojuruh, Banyuwangi.

Akibatnya, dua orang pengendara motor berboncengan asal Banyuwangi terlindas mobil. Satu orang meninggal dan yang dibonceng gagar otak berat.

Kasatlantas Polresta Banyuwangi, Kompol Kadek Ary Mahardika melalui Kanitlaka Iptu Ardhi Bita Kumala dikonfirmasi Kabar Rakyat, Rabu, 17 Juni 2020, membenarkan peristiwa laka maut itu.

Baca Juga: Terapi Plasma Darah Bagi Pasien Covid Jatim,JK Siap Support Penuh

Dijelaskan, kendaraan yang terlibat, yakni mobil Isuzu Elf Nopol P.7123.K kontra dengan Kendaraan sepeda motor Honda Supra X Nopol P.4828.WO.

“Kejadian, hari Rabu, sekira pukul 14.15 WIB. Pengguna Kendaraan sepeda motor Honda Supra X satu korban meninggal dunia di TKP dan yang bonceng mengalami gagar otak berat,” jelas Iptu Ardi.

Ditambahkan, TKP di JL. Aruji Karta Winata tepatnya di selatan Mapolsek Singojuruh masuk Dusun Pasinan Barat, Ds/Kec. Singojuruh.

“Supir mobil Isuzu bernama Ahmad Baedowi (45) warga Dusun Krajan, Desa Tamansari, Kecamatan Wuluhan, Jember sudah dilakukan pemeriksaan,” jelasnya.

Identitas korban meninggal dan luka berat, seoang PNS, bernama Suprayadi (55) PNS, Dusun Rampan RT/RW. 02/01, Desa Cantuk, Kecamatan. Singojuruh, Banyuwangi. Sedangkan gagar otak berat juga PNS bernama Suhaili (56) PNS, Dusun Gebang Desa Benelan kidul, Kecamatan Singojuruh, Banyuwangi, jelas Kanit Laka Lantas Iptu Ardhi Bita Kumala.

Halaman:

Editor: Choiri Kurnianto


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah