PKB Mulai Ambil Langkah Awal Untuk Pilkada 2024 Jakarta, Artis Raffi Ahmad dan Agnes Monica Dinilai Berpotensi

- 12 Februari 2021, 19:03 WIB
Wakil Ketua Komisi II DPR RI Fraksi PKB, Luqman Hakim.
Wakil Ketua Komisi II DPR RI Fraksi PKB, Luqman Hakim. /NU Online

KABAR BESUKI - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mulai mempersiapkan langkahnya untuk menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jakarta 2024.

Wakil Ketua Komisi II DPR RI Fraksi PKB Luqman Hakim saat ini PKB akan menyiapkan kader-kader potensial dan menggaet tokoh eksternal juga.

Artis kondang tanah air seperti contohnya Raffi Ahmad dan Agnes Monica tak luput dari sasaran PKB untuk diajak bergabung dalam menghadapi Pilkada 2024 Jakarta.

Baca Juga: Siapakah Artis yang Melakukan Video Syur 14 Detik? Kini Polisi Sedang Menyelidiki Kasus Tersebut

"Dari luar unsur partai, PKB melirik artis Rafi Ahmad dan Agnes Monica untuk ditimang sebagai calon gubernur DKI Jakarta 2024," kata Luqman di Jakarta, Jumat 12 Februari 2021 dikutip Kabar Besuki dari Antara.

Lukman menerangkan, di internal PKB sudah terdapat langkah persiapan menghadapi Pilkada Jakarta yaitu menyiapkan kader-kader potensial untuk maju dalam kontestasi tersebut.

Baca Juga: Jika Anda Memiliki 4 Gejala Baru Ini, Anda Kemungkinan Menderita COVID

Luqman mencontohkan kader PKB yang potensial antara lain Jazilul Fawaid (Wakil Ketua MPR RI), Faisol Reza (Ketua Komisi VI DPR RI), Cucun Ahmad Syamrizal (Ketua FPKB DPR RI) dan Hasbiyallah Ilyas (Ketua DPW PKB DKI Jakarta).

Sekretaris Bidang Sosial dan Kebencanaan DPP PKB itu menjelaskan, alasan PKB ingin menggaet Rafi Ahmad dan Agnes Monica karena keduanya memiliki potensi menjadi seorang pemimpin, khususnya di Jakarta.

Halaman:

Editor: Surya Eka Aditama

Sumber: ANTARA


Tags

Terkini

x