Pemerintah Larang Takbir Keliling Malam Idul Fitri, Warganet: Pilkada Boleh, Takbiran Gak Boleh

20 April 2021, 10:40 WIB
Takbir keliling //Abdi/Naswandi

KABAR BESUKI – Tak hanya melarang adanya mudik pada hari raya Idul Fitri, pemerintah juga resmi melarang adanya takbir keliling saat malam lebaran. Hal ini disampaikan langsung oleh Menteri Agama, Yaqut Qolil Qoumas.

Keputusan tersebut diambil lantaran takbir keliling dinilai berpotensi menimbulkan kerumunan dan membuka peluang untuk penularan covid-19. Keputusan ini diiketahui melalui unggahan video di akun Instagram @lambe_turah pada 19 April 2021.

Melalui unggahan video tersebut, Menteri Agama tampak menggelar keterangan pers dan menyampaikan keputusan terkait larangan takbil keliling saat malam Idul Fitri.

 Baca Juga: 3 Masakan Sehat ala Korea Ini Cocok untuk Menu Sahur dan Berbuka Puasa di Rumah, Simak Ulasannya

“ Kita tahu bahwa takbiran ini sudah dilakukan secara  di beberapa daerah dan dilakukan dengan berkeliling ini akan berpotensi menimbulkan kerumunan dan artinya akan membuka peluang untuk penularan covid-19,” jelas Yaqut Cholil Qoumas selaku Menteri Agama.

Kendati demikian, Menteri Agama menekankan bukan berarti takbiran dilarang, akan tetapi takbiran hanya boleh dilakukan dalam masjid atau musholla dan tetap memberlakukan pembatasan.

“Silahkan takbir dilakukan di dalam masjid atau musholla, supaya sekali lagi menjaga kita semua dari covid-19,” sambungnya.

 Baca Juga: Cek Tinggi Badan Anda! untuk Mengetahui Apakah Anda Akan Terkena Risiko Pembekuan Darah

Mendengar hal tersebut, warganet pun beramai-ramai memberikan beragam komentar menohok atas keputusan larangan takbir keliling. Banyak warganet yang merasa kurang setuju terkait larangan dari takbir keliling tersebut.

“ Takbiran yang Cuma setahun sekali dilarang, tapi tempat dugem tiap hari dibuka gak dilarang,” tulis akun @sindisndri.

“Lebaran gak boleh mudik, sekarang gak boleh takbir keliling, kita hanya pengen merasakan kebersamaan bareng keluarga di momen yang berkah ini,” tulis akun @ajeng.putt.

“ Becanda mulu pak, udah mudik dilarang, ini tambah lagi, covid adanya pas lebaran doing nih,” tulis akun @tesaflo

 Baca Juga: Penjualan Menurun Drastis Diakibatkan Covid-19, Kali Ini 'Apple' Menutup Semua Toko di Negara Ini

Selain itu, warganet juga memberikan beragam sindiran kepada pemerintah terkait serangkaian acaradan tempat yang sempat melibatkan kerumunan namun tidak pernah ada larangan dari pemerintah.

“ Kalo takbirannya sama Atta Halilintar boleh gak pak? Kesel banget,” tulis akun @juliawanard.

“ Pilkada boleh, mudik gak boleh, takbiran gak boleh, konvio pilkada boleh, halah pak pak,” tulis akun @tkning_.

“ Semua semua dilarang, tapi mall penuh penuh aja kok gak dilarang ya,” tulis akun @mantanmuw.

 Baca Juga: Sebut Pemerintahan Presiden Jokowi Sebagai Rezim China, Dahnil: Masa Saya Harus Bayar Pajak ke Rezim China?

Beragam komentar pedas disampaikan oleh warganet pasalnya Pasalnya, takbir keliling merupakan tradisi dan agenda rutin setiap tahun yang dirayakan sebagain besar masyarakat muslim di Indonesia untuk menyambut datangnya hari raya Idul Fitri.

Agenda takbir keliling menjadi salah satu perayaan yang paling dinantikan setiap tahunnya menjelang lebaran. Namun, dengan adanya larangan tersebut, warganet menilai perayaan takbiran saat malam menjelang hari raya Idul Fitri tidak lagi menyenangkan.***

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: Instagram @lambeh_turrah

Tags

Terkini

Terpopuler