Simak! Pemkab Banyuwangi Buka Pendaftaran Beasiswa Banyuwangi Cerdas S1

- 22 Januari 2021, 20:17 WIB
Simak! Pemkab Banyuwangi Buka Pendaftaran Beasiswa Banyuwangi Cerdas S1
Simak! Pemkab Banyuwangi Buka Pendaftaran Beasiswa Banyuwangi Cerdas S1 /instagram

KABAR BESUKI – Pemerintah Kabupaten Banyuwangi kembali membuka program beasiswa Strata 1 (S1) bagi pemuda Banyuwangi yang berasal dari keluarga kurang mampu.

Beasiswa ini dikhususkan untuk anak-anak muda Banyuwangi yang mempunyai prestasi tetapi terkendala biaya untuk melanjutkan kuliah.

Pemkab Banyuwangi telah bekerjasama dengan empat perguruan tinggi untuk program tersebut.

Baca Juga: Hasil Akhir Perempat Final Toyota Thailand Open Super 1000, Hafiz-Gloria Tumbang

Plt Kepala Dinas Pendidikan Banyuwangi, Suratno, mengatakan bahwa setiap tahun pemkab mengalokasikan beasiswa bagi pelajar yang berprestasi.

Program beasiswa yang telah diluncurkan sejak 2011 ini diperuntukkan khusus bagi anak-anak muda berprestasi dari keluarga kurang mampu, yatim piatu, dan para penyandang disabilitas berprestasi.

"Kriteria utama untuk program Beasiswa Banyuwangi Cerdas adalah anak muda dari keluarga kurang mampu, namun mempunyai potensi dan prestasi. Ini adalah bagian dari upaya peningkatan daya saing SDM Banyuwangi," kata Suratno seperti dikutip dari laman resmi Pemerintah Kabupaten Banyuwangi pada Jumat, 22 Januari 2021.

Empat perguruan tinggi yang menjalin kerjasama dengan Pemkab Banyuwangi adalah Universitas Jember (UNEJ), Universitas Islam Negeri Jember, Universitas Terbuka di Jember, serta Institut Seni Indonesia (ISI) Surakarta.  

Pendaftaran program beasiswa Banyuwangi Cerdas ini dibuka mulai tanggal 20 Januari hingga 10 April 2021.

Halaman:

Editor: Yayang Hardita

Sumber: banyuwangikab.go.id


Tags

Terkini

x