Dicegat Petugas, 10 Pemudik Ini Ketahuan Bersembunyi dalam Truk Pengangkut Motor Supaya Bisa Mudik

- 8 Mei 2021, 10:09 WIB
Penyekatan larangan mudik Lebaran 2021 di KM 31 Gardu Tol Cikupa/Twitter/@NTMCLantasPolri
Penyekatan larangan mudik Lebaran 2021 di KM 31 Gardu Tol Cikupa/Twitter/@NTMCLantasPolri /

KABAR BESUKI – Pemerintah resmi menerbitkan larangan mudik selama 6-17 Mei 2021. Hal ini demi mencegah peningkatan penyebaran COVID-19. Namun dikarenakan mudik adalah salah satu hal yang paling dinantikan oleh masyarakat, ada berbagai cara dilakukan pemudik agar bisa lolos dari pos penyekatan.

Seperti, halnya aksi yang dilakukan oleh 10 pemudik yang bersembunyi di antara truk pengangkut sepeda motor ini. Ya, polisi berhasil menemukan para pengemudi bersembunyi saat melakukan pemeriksaan di Gerbang Tol Cikupa.

Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo mengungkapkan, ada 10 pemudik yang mencoba mengelabui petugas pada, Jumat malam, 7 Mei 2021.

Baca Juga: Kondisi Bang Sapri Ngomong Semakin Ngawur, Ruben Onsu Menyesal: Terakhir Ngomongnya Sudah Ngaco

" Ya benar kami temukan truk pengangkut sepeda motor membawa pemudik," terangnya dalam siaran persnya, di Jakarta, dikutip Kabar Besuki dari laman PMJ News pada 8 Mei 2021

Menurut keterangan Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Fahri Siregar, setelah diamankan sopir dan para pemudik langsung dilakukan tes Covid-19 dengan metode swab antigen.

Selanjutnya Kasubdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya AKBP Fahri Siregar memberikan keterangan bahwa pemudik yang berada di truk pengangkut sepeda motor berencana menuju ke Pandeglang, Banten.

Baca Juga: Ramalan Zodiak 9 Mei 2021: Selamat Capricorn Anda Sudah Siap Membawa Hubungan ke Tahap Selanjutnya

"Ya benar ditemukan mobil towing sepeda motor yang membawa penumpang sejumlah 10 orang yang akan ke Pandeglang," ungkapnya.

Halaman:

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: PMJ News


Tags

Terkini

x