PON XX Papua Digelar 2-15 Oktober, Menpora: Terkait Penonton Lihat Perkembangan Covid-19 Dulu

- 14 Juli 2021, 07:26 WIB
PON XX Papua Digelar 2-15 Oktober, Menpora: Terkait Penonton Lihat Perkembangan Covid-19 Dulu
PON XX Papua Digelar 2-15 Oktober, Menpora: Terkait Penonton Lihat Perkembangan Covid-19 Dulu /Foto: Instagram/@kemenpora/

Baca Juga: 1,4 Juta Vaksin Sinopharm Datang Lagi ke Indonesia, dan Mendarat di Bandara Soekarno Hatta

Untuk PON sendiri, pertandingan akan dilaksanakan di 4 subklaster yakni Kota Jayapura, Kabupaten Jayapura, Kabupaten Mimika, dan Kabupaten Merauke. PON XX akan mempertandingkan 37 cabang olahraga yang melibatkan setidaknya 6.400 atlet dan 3.500 ofisial.

Untuk Peparnas sendiri, pertandingan akan digelar di dua tempat yakni Kota Jayapura dan Kabupaten Jayapura, menggunakan arena yang sebelumnya digunakan untuk PON. 

Ajang Peparnas akan menggelar pertandingan bagi 12 cabang olahraga yang akan diikuti oleh 1.935 atlet serta melibatkan 740 ofisial.

Baca Juga: Rudi Kamri Antusias dengar Rencana KPK Memanggil Anies Baswedan Sebagai Saksi Dugaan Korupsi Lahan DKI Jakarta

"Jadi untuk para atlet disabilitas kita, tidak perlu membangun fasilitas baru. Karena setelah digunakan untuk PON, akan langsung bisa digunakan untuk para peserta Peparnas," imbuhnya.

Dalam rapat terbatas tersebut, kata Menpora, Presiden juga memberikan arahan agar vaksinasi bagi para atlet dan seluruh kontingen yang akan terjun di PON disegerakan. 

Tak hanya para atlet dan ofisial, Presiden juga meminta agar masyarakat sekitar tempat pertandingan maupun tempat akomodasi mendapatkan vaksinasi Covid-19.

"Tadi arahan Bapak Presiden supaya dimasifkan bahkan vaksinnya akan ditambah jumlahnya untuk Papua dan akan diperkirakan bulan Agustus selesai semua divaksin," jelasnya.

Baca Juga: Covid-19 Varian Delta Sudah Menyebar Keluar Jawa, Menkes Himbau Batasi Mobilitas

Halaman:

Editor: Ayu Nida LF

Sumber: Setneg


Tags

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah