Puan Maharani Dinilai Terlalu Menggurui Jokowi Hingga Tak Menunjukkan Sikap Menghormati dalam Momen Sakral

- 18 Agustus 2021, 18:00 WIB
Puan Maharani Dinilai Terlalu Menggurui Jokowi Hingga Tak Menunjukkan Sikap Menghormati dalam Momen Sakral
Puan Maharani Dinilai Terlalu Menggurui Jokowi Hingga Tak Menunjukkan Sikap Menghormati dalam Momen Sakral /@puanmaharaniri/instagram/

KABAR BESUKI – Puan Maharani dinilai terlalu ‘menggurui’ dan merendahkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam sebuah pidatonya di sebuah momen sakral.

Berbeda dengan Puan Maharani, La Nyala dan Bambang Soesatyo justru menunjukkan sikap saling menghormati, saling berterima kasih, dan menghormati sesama pemimpin.

Sedangkan Puan Maharani malah lebih sibuk mengoreksi pemerintah di masa pandemi.

Hal tersebut diungkapkan oleh Ferdinand Hutahaean yang mengomentari pidato Ketua DPR Puan Maharani yang terkesan merendahkan Presiden Jokowi.

Baca Juga: Puan Maharani Bangga Dipercaya Membacakan Teks Proklamasi dalam Upacara HUT RI ke-76 di Istana Merdeka

Pidato tersebut setidaknya disampaikan dalam sidang tahunan MPR, sidang gabungan DPR-DPD dan Pidato Presiden sebagai bagian dari penyampaian RUU APBN 2022 pada Senin 16 Agustus 2021.

Menurut Ferdinand Hutahaean, pidato Puan Maharani tersebut tidak hanya panjang, tetapi memiliki nada merendahkan yang kuat terhadap eksekutif.

“Dia lupa apa kerjanya selama ini dan apa yang dilakukan DPR selama kepemimpinannya? Sudah lakukan apa sampai sekarang? Saya tak mendengar apa yang sudah dikerjakan Puan, termasuk soal Prolegnas, 2020, berapa UU yang diselesaikan, dan kegiatan di bawah pimpinan beliau. Tidak tersampaikan. Beliau justru larut di dalam menilai kinerja eksekutif,” tutur Ferdinand Hutahaean, sebagaimana dikutip Kabar Besuki dari YouTube Tagar TV.

Baca Juga: Puan Maharani Ajak Generasi Muda Berikan Kontribusi untuk Negara dalam Situasi Pandemi Covid-19

Halaman:

Editor: Aliefia Rizky Nanda Herita

Sumber: YouTube Tagar TV


Tags

Terkini

x