KSAD Dudung Sebut Operasi KKB Papua Tugas Panglima TNI, Mahfud MD: Jangan Terlalu Banyak Buang Energi ke Situ

- 9 Desember 2021, 15:00 WIB
KSAD Dudung Sebut Operasi KKB Papua Tugas Panglima TNI, Mahfud MD: Jangan Terlalu Banyak Buang Energi ke Situ
KSAD Dudung Sebut Operasi KKB Papua Tugas Panglima TNI, Mahfud MD: Jangan Terlalu Banyak Buang Energi ke Situ /Instagram @puspentni/Facebook The TPNPB News

Mahfud MD mencontohkan, pemerintah terus berdialog dan mengatasi berbagai persoalan yang ada di Papua melalui pendekatan kesejahteraan.

Yang mana sumber daya pemerintah akan difokuskan pada peningkatan kesejahteraan masyarakat Papua.

Baca Juga: Reuni 212 Getol Tetap Dilaksanakan, Ketua PA 212 Menilai Reuni Tak Butuh Izin dari Kepolisian

Mahfud MD menambahkan, saat ini perangkat tersebut telah mengidentifikasi daerah-daerah yang belum sesuai di Papua, yang masih terdapat kelompok kriminal bersenjata atau KKB.

“Yang agak panas daerah tertentu saja, dan orangnya itu itu saja. Jangan terlalu banyak buang energi ke situ, kita membina Papua sebagai saudara kita. Papua itu saudara kita, bukan KKB,” kata Mahfud MD.

Selain melakukan pendekatan kesehatan, ia menjelaskan bahwa pemerintah tetap mengedepankan dialog dalam rangka pembangunan Papua.

Mahfud MD mengingatkan bahwa Papua adalah bagian dari Negara Kesatuan Republik Indonesia seperti halnya daerah-daerah lain di Indonesia.***

Halaman:

Editor: Aliefia Rizky Nanda Herita

Sumber: YouTube Kemenko Polhukam RI


Tags

Terkait

Terkini

x