Rocky Gerung Sebut Nasdem Beri 'Kode' Merapat Dukung Anies Baswedan Usai Dapat Penghargaan dari Metro TV

- 10 Desember 2021, 08:32 WIB
Rocky Gerung Sebut Nasdem Beri 'Kode' Merapat Dukung Anies Baswedan Usai Dapat Penghargaan dari Metro TV.
Rocky Gerung Sebut Nasdem Beri 'Kode' Merapat Dukung Anies Baswedan Usai Dapat Penghargaan dari Metro TV. /Instagram.com/@aniesbaswedan

KABAR BESUKI - Pengamat politik dan akademisi Rocky Gerung menyebut Nasdem telah memberikan 'kode' bahwa pihaknya akan merapat mendukung Anies Baswedan.

Rocky Gerung menyebut Nasdem memberikan 'kode' merapat mendukung Anies Baswedan usai memperoleh penghargaan dari Metro TV.

Anies Baswedan diketahui telah memperoleh penghargaan dari Metro TV sebagai People of The Year 2021, ketika stasiun TV milik Surya Paloh yang sekaligus merupakan Ketua Umum Partai Nasdem itu merayakan ulang tahunnya yang ke-21.

Rocky Gerung menilai penghargaan tersebut sebagai 'modus' Nasdem untuk menggaet pendukung Anies Baswedan karena publik selama ini menilai pemberitaan Metro TV kerap menyerang kubu oposisi.

"Kan kita tahu Nasdem dari awal kasih sinyal pada Anies Baswedan kan. Lain kalau yang memberi penghargaan itu misalnya tvOne, itu lain lagi. Karena Metro dari awal mau kirim pesan bahwa dia punya sesuatu (barang bagus), namanya Anies Baswedan. Untuk apa? Untuk diujikan apakah ada penerimaan atau betul-betul bisa langsung di-partner-kan dengan orang lain," kata Rocky Gerung sebagaimana dikutip Kabar Besuki dari kanal YouTube Refly Harun pada Jumat, 10 Desember 2021.

Baca Juga: Shopee 12.12 Birthday Sale TV Show Hadirkan TOMORROW X TOGETHER, Al & Andin, dan Deretan Bintang Dangdut!

Rocky Gerung menegaskan bahwa semua orang telah mengetahui bahwa Anies Baswedan telah memperoleh banyak prestasi sekalipun tak memperoleh penghargaan dari Metro TV.

Akan tetapi, mantan pengajar sekaligus alumni Universitas Indonesia (UI) itu menilai bahwa penghargaan yang diberikan Metro TV untuk Anies Baswedan sangat kental dengan aroma politis, mengingat Nasdem selama ini dikenal sebagai salah satu partai politik yang tergabung dalam koalisi pemerintahan Presiden Jokowi.

"Bahwa Anies berprestasi, semua orang udah tau. Tapi karena diberi penghargaan oleh Metro, maka pengetahuan orang menjadi sangat politis. Gubernur DKI itu udah dapet banyak penghargaan. Jadi saya bedakan antara prestasi Anies dan Anies yang diprestasikan oleh Metro, itu bedanya," ujarnya.

Halaman:

Editor: Rizqi Arie Harnoko

Sumber: YouTube Refly Harun


Tags

Terkait

Terkini

x